Foto : Instagram/ @alditaher.official

IntipSeleb LokalAldi Taher kini nampaknya mulai banyak mendapat tawaran pekerjaan. Hal itu terlihat dari berbagai unggahannya yang pamerkan tangkapan layar Whatsapp yang berisi tawaran manggung kepadanya.

Aldi Taher pun begitu gembira hingga menyebut dirinya sendiri sebagai cowok panggilan. Seperti apa? Yuk, langsung scroll artikelnya.

Sebut Diri Sendiri Cowok Panggilan

Aldi Taher banyak disorot netizen karena kelakuannya yang dianggap aneh di akun media sosialnya. Meski begitu, ternyata image tersebut justru membuatnya akhir-akhir ini ramai mendapatkan tawaran pekerjaan.

Lewat akun Instagramnya, Aldi Taher kini kerap memamerkan dirinya yang diberi tawaran untuk manggung dalam berbagai event. Mulai dari event kampus, hingga acara musik besar seperti Pestapora.

Tak sampai disitu, mantan suami Dewi Perssik itu juga kini didapuk oleh salah satu e-commerce besar di Indonesia untuk memeriahkan event live mereka.

Baru-baru ini pun ia kembali ditawari untuk manggung di salah satu universitas negeri ternama Indonesia, Aldi Taher pun mengungkap rasa senang dengan menyebut dirinya sendiri cowok panggilan.

ALHAMDULILLAH uda @tulusm mas @ahmaddhaniofficial @tulusm @slipknot ALDI TAHER COWOK PANGGILAN dicalling lagi sama mahasiswa mahasiswi @univ_indonesia. Cc @vladimir.putin_offical @kikiauliaucup,” tulis Aldi Taher di akun Instagram @alditaher.official pada Rabu 14 Desember 2022.

Netizen Ngakak

Foto : instagram/alditaher.official

Caption yang ditulis Aldi Taher di unggahannya itu membuat netizen tak habis pikir. Mereka menyoroti Aldi Taher yang sampai menyebut akun Vladimir Putin.

Urusan ama Putin apaan anjirrrrrrt,” tanya netizen.
Ngakak aja sama orang2 yg di tag . Kayak ga nyambung ama caption mu wak,” komentar netizen yang terhibur.
Ngakak bgt tag nya,” timpal netizen melihat orang-orang yang di-mention Aldi Taher di captionnya.

Topik Terkait