Lama tak terdengar kabarnya, Iwel Sastra kerap membagikan kabar terbarunya di akun media sosial Instagram. Iwel yang kini tampil dengan boneka Ventriloquism ini semakin memperluas kariernya.
Boneka Ventriloquism merupakan seni suara perut pemilik dari boneka biasa yang dibawa. Salah satu yang memakai boneka ini adalah boneka Susan milik Ka Ria.
Postingan terakhir, Iwel membawa komunitas boneka ventrilokuis untuk menghibur korban anak kecil yang terkena dampak gempa Cianjur.
“Bersama rekan-rekan dari Indonesian Ventriloquist Club (IVC), tim @id.humoria dan Badan Intelijen Negara @binofficial_ri menghibur anak-anak terdampak gempa Cianjur di tenda pengungsian. Senang melihat mereka ceria dan terhibur, tentu lebih senang jika mereka bisa segera kembali tinggal di rumah dalam suasana yang aman. Aamiin,” tulis Iwel Sastra terhadap kabarnya terkini.