"Semoga Rayanzza jadi anak soleh, anak yang baik, anak yang sehat, sukses bahagia lahir batin dunia akhirat dan selalu dalam lindungan Allah," pungkasnya.
Seperti yang diketahui, Grand Final Koplo Superstar ANTV akhirnya telah dimulai. Syalia Samarinda, Masitoh Lampung, dan Nada Garut akan memperebutkan posisi pertama dan merebut mic koplo emas.
Di malam grand final ini, Nada Garut, Masitoh Lampung dan Syalia Samarinda, harus memberikan penampilan terbaiknya demi merebut gelar juara Koplo Superstar. Ketiga finalis Grand Final Koplo Superstar harus memberikan penampilan terbaiknya untuk mendapatkan voting dari pemirsa di rumah.
Meskipun hasil akhir ditentukan melalui voting pemirsa, para super judges juga turut andil dalam memberikan masukan serta arahan untuk para finalis. Salah satu dukungan yang diberikan oleh super judges Iyeth Bustami yaitu dengan memberikan hadiah berupa lagu yang berjudul Juara untuk pemenang Koplo Superstar dan akan dibawakan di panggung grand final Koplo Superstar.
Untuk mendukung finalis Koplo Superstar menjadi juara, pemirsa ANTV dapat mengunjungi www.intipseleb.com/koplo-superstar lalu klik tombol vote sekarang dan pilih foto kontestan. Selain itu, pemirsa juga dapat memilih finalis Koplo Superstar terfavorit dengan cara follow instagram @antv_official dan @koplosuperstar lalu tekan tombol like sebanyak-banyaknya foto kontestan terfavorit. Siapa yang akan meraih gelar juara Koplo Superstar?