Foto : Instagram/@maiaestiantyreal

IntipSeleb – Maia Estianty kembali mengunggah curahan hatinya ke Instagram @maiaestiantyreal pada Selasa, 31 Maret 2020. Dalam tulisannya, istri Irwan Mussry ini memanjatkan doa agar wabah virus corona (COVID-19) dapat segera berakhir.

Saat membuka Al-Qur’an, Maia mengaku sangat terkejut karena ada penggalan ayat yang menjawab pertanyaan hatinya. Dari situ, ia langsung memohon ampun kepada Tuhan. Ada apa dengan Maia Estianty? Berikut penjelasannya.

Baca juga: Curhat Maia Estianty Pusing Bayar THR, Usaha Anjlok Akibat COVID-19

Petunjuk untuk Maia Estianty

Maia membagikan surah Al Hajj (perjalanan haji) ayat 45 dan 48 yang ternyata menjawab kegelisahan hatinya. Sebelum membuka Al-Qur’an, ibu tiga anak itu bertanya-tanya mengapa Tuhan mendatangkan musibah wabah corona kepada umat manusia.

Catatanku tadi malam. Saat menjelang tidur, seperti biasa aku kadang merenung sendiri, dan aku bergumam lirih dan bertanya2 pada Tuhanku.. “Yaa Allah, mengapa KAU datangkan musibah virus corona yang mampu memporak porandakan umat manusia.?” Dan spt biasa, aku langsung membuka KITAB suciku (Alquran), saat membuka, terbuka langsung surah Al Hajj (perjalanan Haji) ayat 45 dst,” ujarnya.

Maia Estianty bahas kezaliman

Isi surah Al HAjj yang dibaca Maia Estianty berisi tentang hukuman Tuhan membinasakan penduduk yang zalim. Langsung saja ia merasa terkejut dan sadar diri akan perbuatannya selama ini. 

Wow, perbuatan Zalim/aniaya itu yang membuat aku tercengang. Mungkin selama ini kita semuanya menganiaya/menzalimi alam, orang sekitar, bahkan menganiaya diri sendiri,” tuturnya.

Menurut Maia Estianty, kezaliman adalah kesombongan, perbuatan jahat, dan penyembahan hal selain Allah. Contohnya manusia yang lebih takut kepada pasangan, uang, hingga kematian. Padahal menduakan Tuhan adalah perbuatan yang sangat dimurkai Allah.

Dan mereka yg tadinya diperbudak sesembahan uang, tahta, dan cinta kpd selain Allah, apakah uang dan tahta bisa menghilangkan virus corona? dan menghidupkan yg telah meninggal?TIDAK !!! Mana sesembahan2 kita yang lain? apakah bisa menyelamatkan kita? TIDAK !!!!,” lanjutnya.

Langsung mohon ampun

Setelah membaca ayat tentang kezaliman, Maia Estianty sebagai manusia merasa sedang dihukum Tuhan dengan wabah virus corona ini. Mantan istri Ahmad Dhani tersebut langsung memohon ampun.

“Maafkan kami HambaMu Yaa Allah, ampuni kami... Mungkin memang kami semua sedang dihukum, proses dihukum pun tidak bisa berhenti secepat membalik tangan. Allah Maha Pengampun dan Penyayang,” ujar pelantun lagu Sang Penggoda ini.

Maia Estianty menerima wabah virus corona sebagai hukuman agar menjadi lebih dekat dengan Tuhan serta merubah sifat zalim manusia agar menjadi lebih baik.

Topik Terkait