IntipSeleb Lokal – One Pride Mixed Martial Arts Fight Night 64 telah mengudara pada Sabtu, 19 November 2022 di ANTV. Pada pertandingan ini menjadi debut pertama bagi Albi Diyanto.
Kerennya, Albi Diyanto berhasil membabat habis Irawan Guntur dalam Fight Night 64 ini. Seperti apa keseruannya? Yuk intip artikelnya!
Pertandingan Sengit Albi Diyanto dan Irawan Guntur
Source: VIVA
Albi Diyanto melakukan debut pertamanya sebagai atlet MMA di One Pride Mixed Martial Arts di Fight Night 64. Pertandingan ini ditayangkan di ANTV pada Sabtu malam, 19 November 2022.
Albi Diyanto akhirnya bisa menunjukkan keahliannya dalam duel MMA. Ia melawan Irawan Guntur dalam Fight Night 64. Irawan Guntur juga melakukan debutnya dalam pertandingan ini.
Selama pertandingan, Albi Diyanto memberikan perlawanan kepada Irawan Guntur dengan teknik rear naked choke setelah beberapa kali dihajar tanpa ampun.
Pertandingan Albi Diyanto melawan Irawan Guntur terjadi di partai perbaikan peringkat kelas flyweight (56,7kg).
Setelah ronde pertama dimulai, Irawan Guntur memberikan tekanan kepada Albi Diyanto. Irawan memojokkan Aldi ke sudut oktagon.
Tak mau kalah, Albi Diyanto membalas serangan Irawan Guntur dengan agresif. Ia melakukan counter dengan percobaan take down.
Pertarungan makin sengit, keduanya memberikan perlawanan dengan teknik yang mengagumkan. Albi Diyanto dan Irawan Guntur mengeluarkan kesaktiannya dalam hal striking.
Albi Diyanto melepaskan tendangan berputar ke arah Irawan Guntur. Pertengahan ronde pertama, Irawan buat Albi terjatuh dengan pukulan keras.
Albi Diyanto Bangkit
Albi Diyanto bangkit dengan membanting Irawan Guntur hingga berada di posisi bawah. Dapat pukulan bertubi-tubi dari Albi, Irawan bertahan dengan melindungi wajahnya.
Albi Diyanto dengan cerdik melihat celah dalam pertahanan Irawan Guntur. Langsung saja, Albi melakukan cekikan langsung tidak membuang kesempatan itu.
Cekikan Albi Diyanto membawanya menjadi pemenang. Ini adalah kemenangan perdana Albdi Diyanto di One Pride MMA Fight Night 64.