Demi anaknya, Oki Setiana Dewi memberikan sejumlah terapi. Salah tindakan yang dilakukan Oki adalah melakukan terapi stem cell.
"Sulaiman sampai hari ini masih suntik setiap hari untuk hormon, masih melakukan berbagai terapi tiap hari, fisioterapi, terapi sensorik, dan masih banyak lagi," ucap Oki.
"Hari ini Sulaiman akan dilakukan tindakan stem cell yang kedua," sambung wanita yang berprofesi sebagai pendakwah Islam itu.
Sulaiman Tunjukkan Progres Yang Baik
Beberapa waktu lalu, sebelum terapi stem cell kedua kali ini, Sulaiman sudah menjalani terapi stem cell pertama. Hasilnya, Sulaiman menunjukkan progres yang baik.
"Kemarin kita sudah stem cell yang pertama hampir sebulan lalu, hasilnya Sulaiman lebih kuat, berenergi, kalau kemarin jalannya cepet capek, jalannya sedikit," ujar Oki.