IntipSeleb Lokal – Mungkin kita pernah dengar lagu Kupu-kupu Malam yang dipopulerkan oleh Titiek Puspa. Lagu itu lantas kembali dinyanyikan oleh Iwan Fals dan Ariel NOAH dan akhirnya booming di setiap zaman.
Ternyata ada kisah sedih di balik lagu tersebut. Titik Puspa sebagai pencipta bercerita lagu itu terinspirasi dari kisah nyata tentang kehidupan seorang wanita penghibur. Bagaimana ceritanya? Simak artikel di bawah ini.
Baca Juga :
Di balik Lagu Kupu-kupu Malam
Foto : Via zoom
Lagu Kupu-kupu Malam dipopulerkan oleh penciptanya sendiri, Titiek Puspa. Lagu tersebut jika didengar memiliki lirik yang bermakna.
Setiap siapapun yang mendengar pasti akan hanyut dengan tiap lirik yang dilantunkan. Ternyata benar saja, lagu itu terinspirasi dari sebuah kisah nyata, seorang pekerja seks komersial.