Nampak, Lydia Kandou mengenakan kebaya merah, dipadukan dengan kain batik, dan sepatu kets putih. Sedangkan David Sumendap menggunakan kemeja merah, dipadukan bawahan kain saput poleng Bali, lengkap dengan udeng.
Menurut lokasi yang dibagikan, mereka sedang berada di Pura Penataran Agung Lempuyang. Terlihat mereka sangat romantis sambil berpegangan tangan.
Baca Juga :
"Perjalanan 2 jam + antri 3 jam + pulang 2 jam.. total 7 jam. Utk foto ini ???? tp happy.. thank you @david.sumendap," tulis Lydia Kandou di keterangan unggahan.
Dikomentari Anak
Foto : Instagram/naymirdad
Unggahan tersebut tentu banyak dikomentari netizen. Namun bukan hanya netizen yang memenuhi kolom komentar, ada pula anak Lydia Kandou, Naysilla Mirdad di sana.
"Hahahahahhahahahahaha yah ampunnnnn mamaaaa," tulis Naysilla Mirdad.