IntipSeleb Lokal –Kabar gembira datang dari salah satu YouTuber sekaligus pengusaha Tanah Air, Putra Siregar. Pasalnya, belum lama ini, usianya telah genap menginjak kepala 3, alias umur 30 tahun.
Putra Siregar memilih untuk tidak berfoya-foya dalam merayakan hari lahirnya ini. Ia memilih untuk berbagi kepada sesama masyarakat sebagai tanda syukur. Simak ulasan selengkapnya di bawah ini.
Putra Siregar Bagikan Sembako dan Uang Tunai
Putra Siregar kini tengah berbahagia. Pasalnya, ia baru saja merayakan hari ulang tahun yang ke-30 pada Sabtu, 5 November 2022.
Sebagai tanda syukur, Putra Siregar memilih untuk membagi-bagikan sejumlah rezeki yang ia miliki. Tak tanggung, ia berencana untuk berbagi kepada sesama selama tujuh hari.
"Jadi selama tujuh hari kita berbagi, enggak ada acara party atau apa pun, berbagai ke 10.000 masyarakat," ungkap Putra Siregar saat ditemui awak media di kawasan Condet, Jakarta Timur beberapa waktu lalu.
Ada sejumlah hal yang ia bagikan. Mulai dari beras, Sembilan Bahan Pokok (Sembako), hingga uang tunai ia bagikan.
"Ada beras, sembako, sama uang," ucapnya.
Alasan Berbagi ke Sesama
Putra Siregar memilih tak berfoya-foya saat rayakan ulang tahunnya kali ini. Menurutnya, berbagi rezeki kepada sesama merupakan hal yang lebih baik di hari spesialnya ini. Hal ini ternyata sudah direncanakan olehnya sejak lama.
"Karena (berbagi) lebih bermanfaat lah," jelasnya.
"Iya (direncanakan) jauh hari," imbuhnya.
Bagikan 100 Ton Beras dan Uang Miliaran Rupiah
Saat ditanya soal besaran yang ia sumbangkan, Putra Siregar mengaku menyiapkan 100 ton beras. Selain itu, ia juga telah menyediakan uang yang jumlahnya, menurutnya, hingga miliaran rupiah.
"100 ton kalo enggak salah," katanya.
"Uangnya pokoknya yang Subuh 300 ribu perorang Subuh. Jadi, kita bagi dari Subuh. Kalau ini 100 ribu satu orang, (nyiapin) miliaran alhamdulillah," lanjut Putra Siregar.
Selain itu, pria yang pernah terjerat hukum bersama dengan sahabatnya Rico Valentino ini juga punya niat lain. Selain Bagi-bagi sembako dan uang tunai, ja juga berencana untuk menyambangi pesantren.
"Tujuh hari nanti ke pesantren juga ke penghafal Qur'an, santri ribuan orang juga," pungkas Putra Siregar. (bbi)