Foto : Sumber: Instagram

IntipSeleb – Tegar Septian mantan penyanyi cilik telah menikah pada Jumat, 20 Maret 2020 dengan wanita bernama Sarah Shailka. Pernikahan Tegar sontak membuat heboh para pengguna media sosial mengingat usianya yang masih 18 tahun. Apalagi, dikabarkan bahwa sosok istri Tegar berstatus sebagai janda dengan usia yang lebih tua darinya.

Meski begitu, para penggemar tetap mendukung dan menngucapkan selamat kepada penlantun Aku Yang Dulu Bukanlah Yang Sekarang dalam kolom komentar. Lantas, fakta apalagi terkait Sarah Shailka, istri Tegar Septian? Simak ulasan berikut.

Baca Juga: Kabar Terbaru Tegar Septian, Mantan Pengamen Cilik Viral

Istri Tegar Septian

Tegar Septian, mantan penyanyi dengan lagu fenomenalnya Aku Yang Dulu Bukanlah Yang Sekarang telah menyandang status sebagai suami dari wanita bernama Sarah Shailka. Dia mengumumkan pernikahan lewat media sosial Instagram pada Jumat, 20 Maret 2020.

Tegar terlihat gagah mengenakan setelan jas, sementara istrinya tampak menawan mengenakan gaun pengantin putih. Dalam keterangan, Tegar meminta doa kepada para pengikutnya di Instagram agar menjadi keluarga yang sakinah, mawaddah, dan warahmah.

Minta doanya buat semua semoga tegar menjadi keluarga yang SAMAWA aamiin @sarahsheilka,” ungkap Tegar Septian lewat Instagram yang diunggah pada Jumat, 20 Maret 2020.

Para sahabat dan penggemar pun dibuat kaget dengan unggahan pria asal Subang, Jawa Barat ini mengingat usianya yang masih 18 tahun. Namun, tak sedikit yang memberikan ucapan selamat kepada Tegar atas pernikahannya tersebut. Hingga kini, foto Tegar itu telah dikomentari lebih dari 3 ribu reaksi dari warganet.

“Samawa ya,” ucap Sandrina.

Gak kasih tahu ih ke teteh,” tulis @vicha_barbie

Alhamdulillah gar mantab, semoga samawa yah gar, asli kaget sih,”  ujar salah satu netter.

Dikabarkan janda

Selain ucapan selamat, warganet juga menanyakan alasan Tegar mau menikah dengan Sarah. Hal ini karena beredar kabar bahwa Sarah menyandang status sebagai janda. Pasalnya, Sarah pernah membagikan foto mengenakan pakaian pengantin pada April 2019 lalu. Tak hanya itu, salah satu make up artis (MUA) yang merias wajah Sarah juga mencuitkan bahwa dirinya pernah menikah dengan pria bernama Jericho.

Bukannya cewe nya udah pernah nikah?,” ujar salah satu netizen.

Bukan sama tegar ih, zericho gitu nama cowoknya kalau gak salah,” ucap netizen lain.

Anjir dah gak ngerti sih kok sama dia lagi dah berarti janda?,” tutur netter lain.

The wedding of Jericho & Sarah,” tulis @martinzhulianmakeup pada April 2019 lalu.

Pebisnis

Sumber: Instagram/@sarahsheilka

Meski begitu, banyak yang mengatakan kalau Tegar beruntung memiliki istri dengan paras yang cantik jelita. Dia juga dianggap sukses karena mampu memanfaatkan media sosial sebagai ladang bisnis.

Diketahui, Sarah berprofesi sebagai pemilik bisnis masker organik yang berdomisili di Bandung, Jawa Barat. Selain itu, wanita berambut panjang ini juga pandai dalam menjalankan bisnis bra, kuku palsu, dan celana kekinian.

Mojang Garut

Sumber: Instagram/@sarahsheilka

Dalam bio Instagram, Sarah mencuitkan bahwa dirinya tergabung dalam Paguyuban Mojang dan Jajaka Kabupaten Garut. Dia pernah mengikuti kontes Moka Garut pada tahun 2016. Unggahan pertama dalam Instagram pun diisi dengan foto cantiknya saat mengikuti ajang tersebut. Meski foto tersebut berfilter hitam putih, kecantikan Sarah tetap terpancar.

Lebih tua 4 tahun dari Tegar

Sumber: Instagram/@sarahsheilka

Selain itu, Sarah juga menuliskan tahun kelahiran dalam bio yakni 1997. Wanita dengan gelar Farmasi ini empat tahun lebih tua dari suaminya, Tegar. Meski begitu, paras imut Sarah mendukung penampilannya yang senantiasa terlihat muda.

Apalagi, gaya berpakaian dan riasan wajahnya tak memperlihatkan bahwa dirinya kelahiran tahun 1997. Kepiawaiannya dalam memadupadankan busana menjadi salah satu alasan mengapa followers Sarah telah mencapai lebih dari 20 ribu.

Topik Terkait