Karena menurutnya jika hal kecil dibiasakan akan menjadi menyebar ke hal lain yang lebih menyakitkan. Sehingga terjadilah sebuah KDRT yang dibiasakan oleh pasangan dan dianggap lumrah.
“Kekerasan lain dan emosi lainnya akan menyebar menurut aku,” ujar Kiki Amalia.
Baca Juga :
Selain itu, cara ngomong dengan nada tinggi saja Kiki Amalia sudah merasa sangat takut. Padahal dirinya dulu lebih sering memerankan peran antagonis, namun ternyata hati kecilnya sangat rapuh dan menangis.
“Iya antagonis, tapi kalau sekali aja aku dikasarin aku bisa berkaca-kaca dan langsung kaya hancur gitu, gak bisa digituin. Jadi aku bilang ke dia jangan pernah berkata-kata kasar atau apapun,” ujar Kiki Amalia menegaskan kepada tunangannya itu. (bbi)