IntipSeleb Lokal – Penyanyi dangdut pria asal Thailand bernama lengkap Afisan Jehderamae alias Jirayut mengaku sempat dihujat oleh sejumlah netizen Indonesia. Hal ini membuat dirinya sedih.
Bahkan, Jirayut mengaku jika dirinya sampai sakit hati dengan hujatan tersebut. Simak ulasan selengkapnya di bawah ini.
Awal Cerita Jirayut ke Indonesia
Jirayut mengatakan bahwa ia pertama kali ke Indonesia pada tahun 2018. Hal ini karena di tanah kelahirannya, Thailand, ia tak se terkenal di Indonesia.
"Kalau aku, aku datang ke sini pas aku ikut ajang kompetisi. Tahun 2018," ungkap Jirayut dilansir IntipSeleb dari YouTube OPRA Entertainment pada Rabu, 19 Oktober 2022.
Memberanikan diri, akhirnya Jirayut memutuskan untuk ikut sebuah kompetisi di Indonesia. Tak disangka, akhirnya ia memperoleh rezekinya di Indonesia.
"Jadi, aku datang ke sini (Indonesia), ikut ajang kompetisi mewakilkan Thailand. Dan aku waktu itu masuk sampai 10 besar. Dan alhamdulillah aku, kayak enggak nyangka juga gitu loh, kayak nyanyi di rumah banyak kali yang dukung," jelasnya.
"Banyak (yang dukung). Makanya, waktu di awal-awal masih syok, 'Kok banyak banget yang dukung', kayak berasa nyanyi di Thailand, padahal orang Indonesia semua yang dukung," sambungnya.
Merasa keputusan berkarier di Indonesia adalah yang terbaik, Jirayut terus melanjutkan langkah. Ternyata benar, hingga kini ia memperoleh banyak panggilan kerja.
"Jadi, akhirnya alhamdulillah aku berkarya, berkarya terus di sini. Terus banyak kerjaan juga di sini, sama kayak kamu (Haruka) kan. Kalau banyak fans, jadi banyak kerja kita," ujarnya.
Jirayut 'Kena Mental'
Jirayut mengaku bahwa dirinya pernah mendapat hujatan netizen Indonesia. Namun, hal itu baginya merupakan hal yang lumrah sebagai seorang publik figur.
"Kalau aku sih ada (netizen yang hujat)," terangnya.
"Kalau netizen mah ada (yang hujat), kalau enggak ada, bukan artis," imbuhnya.
Ternyata, tak sedikit netizen yang menghujatnya. Ia bercerita bahwa hujatan tersebut perihal kewarganegaraan dirinya yang merupakan orang Thailand.
"Aku pernah dikomentari sama beberapa, netizen aku kebanyakan cowok," tuturnya.
"Pokoknya, aku sering dibully kayak gini, 'Ngapain sih pakai anak orang luar, orang Indonesia masih banyak yang berbakat, kenapa sih?'," lanjutnya.
Ternyata, hujatan tersebut membuat Jirayut sempat sakit hati. Bahkan, hingga kini hal itu masih terus ia ingat.
"Kalau aku, aku sih tipenya orang yang cepet ngerasa. Tapi, cepet ngerasa, tapi kayak, 'Yaudah, lo bukan yang gaji gua'," katanya.
"Masuk (ke hati). Makanya, aku inget sampe sekarang," imbuhnya.
Meski begitu, Jirayut memilih untuk tak membalas hujatan tersebut. Ia merasa bahwa hujatan tersebut lebih baik dibalas dengan doa baik.
"Enggak (balas). Aku cuma doain yang baik aja," ujarnya.
"Kita harus balas yang baik," pungkasnya. (hij)