Foto : Instagram/ @synchronizefest

IntipSeleb MusikSynchronize Festival akhrinya dimulai, grup musik Project Pop menjadi salah satu penampil dalam acara ini. Guyuran hujan deras tidak membuat para penonton mengurungkan niatnya.

Synchronize Festival yang digelar di Gambir Expo Kemayoran Jakarta Pusat tetap ramai pengunjung. Seperti apa penampilan Project Pop? Berikut artikelnya.

Hujan Deras

Foto : IntipSeleb

Project Pop tampil dengan meriah dalam acara Synchronize Fest 2022. Para personel Tika Panggabean, Yosi Mokalu, Djoni Permanto, Wahyu Rudi dan Gumilar Nurochman langsung menghibur penonton yang rela berhujan-hujan.

Penampilan mereka dibuka dengan lagu Dangdut Is The Music My Country dan langsung membuat penonton kehebohan.

Melihat hujan semakin deras, disela penampilannya Yosi pun langsung berharap tidak mengganggu kebahagiaan para penonton yang sudah sangat semangat meski hujan deras.

"Syhncronize jangan bilang hujan bisa membatalkan kesenangan kita ya," Kata Yosi Mokalu yang disambut sorak sorai penonton.

"Project Pop ingin mengucapkan terima kasih karena ini ketiga kali manggung di sini," lanjutnya. Makasih juga buat teman-teman-teman rela nonton walaupun hujan," sambungnya.

Berterima Kasih Pada Penonton

Foto : Instagram/ @synchronizefest

Tika Panggabean juga menyampaikan rasa terima kasih kepada penonton yang sudah rela hujan-hujanan hanya untuk menyaksikan Project Pop di atas panggung.

"Tepuk tangan buat teman-teman yang udah rela hujan-hujanan nonton kita disini pake jas ujan," ujar Tika.

Tidak berhenti karena hujan penampilan Project Pop dilanjutkan dengan lagu Senggal Senggol Reggae, Pacarku Superstar, Tuagapat, Metal vs Dugem, Goyang Duyu dan diakhiri dengan Ingatlah Hari Ini.

Diketahui, gelaran Synchronize Fest 2022 diselenggarakan pada 7, 8, dan 9 Oktober 2022. Festival musik lintas genre ini bakal diselenggarakan di Gambir Expo Kemayoran, Jakarta Pusat. Ada 126 musisi yang tampil di tujuh panggung Synchronize Fest 2022. Bakal disediakan enam panggung untuk penampilan mereka. (jra)

Topik Terkait