Foto : CK Star Entertainment

IntipSeleb Lokal – Festival musik Woke Up Fest 2023 besutan CK Star Entertainment telah mengumumkan deretan pengisi acara internasional yang akan diboyong ke Jakarta, salah satunya One Republic.

Menghadirkan genre musik Pop, Rock, Rap, Hip-Hop, R&B, hingga K-Pop, Woke Up Fest 2023 juga telah merilis harga tiket untuk berbagai kategori yang dapat dibeli mulai Oktober mendatang. Berikut sengkapnya melalui ulasan di bawah ini.

Line-Up Woke Up Fest 2023

Foto : CK Star Entertainment

CK Star Entertainment mengunumkan Woke Up Fest 2023 atau WUF 2023 sebagai festival musik yang akan digelar pada Sabtu, 25 Februari 2023 di Istora Senayan Jakarta, dengan didukung oleh Sound Rhythm.

Selain festival musik, WUF 2023 juga menghadirkan berbagai kegiatan lainnya yang sayang untuk dilewatkan, diantaranya arena games, booth kuliner, serta masih banyak lagi dan bisa dinikmati semua kalangan.

WUF 2023 telah membeberkan sederet line-up internasional yang siap mengguncang panggung Instora Senayan Jakarta, diantaranya ada One Republic, Dean Lewis, hingga Man With A Mission.

Tak sampai di situ, WUF 2023 juga akan mengumumkan deretan line-up lainnya dari mulai musisi ternama Tanah Air hingga musisi internasional.

"CK Star Entertainment telah mempersiapkan festival ini dengan matang, kami ingin memberikan hiburan festival yang berbeda, seru dan fun buat semua kalangan usia, dengan menghadirkan Woke Up Fest atau WUF akan memberikan pilihan hiburan festival di Indonesia khususnya di ibu kota Jakarta, dengan dua stage berbeda yang terbagi menjadi area indoor dan outdoor," ujar Soni Herlambang Wibisono selaku Head of Operations dari CK Star Entertainment kepada rekan media, 28 September 2022.

Penjualan Tiket Mulai 1 Oktober 2022

Foto : CK Star Entertainment

Tiket Woke Up Fest 2023 dibagi menjadi 2 jenis tiket, yaitu kelas GA atau General Admission, dan kelas Indoor Tribune atau duduk.

Harga tiket Woke Up Fest 2023 dibandrol dari harga Rp700 ribu, dan dapat dipesan mulai Sabtu, 1 Oktober 2022 pukul 10.00 WIB melalui website www.wokeupfest.com.(prl).

Topik Terkait