IntipSeleb Lokal – Razman Arif Nasution dan Denise Chariesta sempat terlibat adu mulut. Hal itu dimulai ketika Denise mendatangi kantor sang pengacara hingga cekcok dengan istri Razman, Ade Suryani.
Dalam kesempatan itu, Denise sempat menyebut jika Ade Suryani merupakan mantan dari Farhat Abbas. Bagaimana tanggapan Razman ketika melihat istrinya dituduh? Berikut artikelnya.
Disebut Mantan Farhat Abbas
Denise Chariesta tiba-tiba menyebut jika Ade Suryani merupakan mantan dari Farhat Abbas. Tuduhan itu diucapkan oleh Denise ketika dirinya cekcok dengan Ade dan Razman Arif Nasution.
"Bu Ade mantannya Farhat ya," ucap Denise Chariesta kepada Ade Suryani.
Mendengar ucapan itu, Razman Arif Nasution langsung menegaskan jika ucapan Denise itu merupakan fitnah.
"Nah itu fitnahan baru itu," ucap Razman mendengar tuduhan Denise Chariesta.
Tegaskan Hubungan Baik-baik Saja
Meski sudah menyampaikan jika itu sebuah fitnahan. Namun, Denise Chariesta terus membahas terkait hubungan masa lalu dari Ade Suryani bersama Farhat Abbas.
Hal itu membuat Razman Arif Nasution meminta Denise Chariesta untuk menjelaskan maksud dan tujuan dirinya menyebut Ade Suryani mantan dari Farhat Abbas.
"Mantan Farhat gimana? mantan Farhat, kau dapat mantan Farhat apa? tunggu aku tanya kau, apa dimana?" tanya Razman Arif Nasution.
Razman Arif Nasution pun menegaskan tuduhan apapun yang dikeluarkan dari mulut Denise Chariesta tidak akan mengganggu rumah tangganya dengan Ade Suryani.
"Kau tidak akan bisa goyangkan kami rumah tangga, gak bisa," kata Razman Arif Nasution.
Ade Suryani pun tampak tidak memperdulikan ucapan dari Denise Chariesta. Menurutnya mantan adalah masa lalu. Sekarang, rumah tangganya dengan Razman Arif Nasution adalah yang terpenting.
"Mau gue mantan siapa terserah yang penting hubungan kita baik-baik saja," tegas Ade Suryani.