Foto : Instagram/rizkybillar

IntipSeleb Lokal – Karier di dunia hiburan memang penuh lika-liku. Hal itu pun diakui oleh suami dari Lesti Kejora, yakni Rizky Billar.

Rizky Billar menceritakan bahwa ia merasa perjalanan kariernya sempat tak ada kemajuan seperti artis lainnya, hingga membuatnya terpikir untuk alih profesi menjadi buruh pabrik. Kok bisa? Yuk, simak artikelnya berikut ini.

Sempat Putus Asa

Foto : Youtube/Fadi Iskandar

Sebelum mencapai posisinya saat ini, Rizky Billar rupanya pernah mengalami masa-masa sulit yang membuatnya hampir putus asa. Ia pernah berada dalam kondisi di mana ia merasa kariernya stagnan dan tak ada kemajuan berarti.

Masa tersebut adalah saat sinetron yang seharusnya bisa melambungkan namanya di dunia hiburan, justru tidak jadi ditayangkan. Hal tersebut terjadi pada 2015 silam.

Di sisi lain, teman-teman sesama artis yang seangkatan dengannya seperti Yuki Kato hingga Verrell Bramasta sudah mulai naik daun dan mendapatkan kepopuleran. Hal itu pun diakui membuat dirinya merasa minder.

“Gua sempat merasa kecil hati juga, karena nggak tayang dan karier gua begitu-begitu aja. Sementara teman-teman gua udah pada menancapkan kaki di posisi yang bagus gitu kan,” ungkap Rizky Billar saat menjadi bintang tamu di Youtube Fadi Iskandar.

“Makanya gua coba mundur aja, tapi nggak lama malah dapat tawaran peran utama. Dari situ dapat iklan dan BA juga,” sambungnya.

Sempat Terpikir Jadi Buruh Pabrik di Jepang

Foto : Instagram/rizkybillar

Saat di masa-masa putus asa tersebut, Rizky Billar mengaku dirinya berpikiran untuk banting stir saja dengan bekerja di profesi lain. Kala itu, ia mengaku sudah memiliki keinginan untuk pergi merantau ke Jepang dan menjadi buruh pabrik di sana.

“Gua yang putus asa hampir ke Jepang. Gua merasa ini (karier sebagai artis) bukan jalan gua. Mau jadi buruh pabrik aja bareng sama kakak gua,” ucapnya.

Meski begeitu, kini nasibnya telah berubah total. Publik tentu bisa melihat bagaimana kesuksesan Rizky Billar di dunia hiburan saat ini. (rgs)

Topik Terkait