IntipSeleb Lokal – Jagat twitter pagi tadi sudah dihebohkan dengan isu mengenai Reza Arap selingkuh. Lalu, nama diva pop kenamaan tanah air, Rossa pun ikut terseret.
Pasalnya, Rossa dan Reza Arap belakangan diketahui memang cukup sering terlihat berada dalam satu acara untuk pekerjaan. Lantas, seperti apa tanggapan Rossa soal namanya yang ramai disebut-sebut? Berikut informasinya.
Tudingan Tak Sedap Kepada Rossa
Isu Reza Arap selingkuh mencuat pasca sang istri, Wendy Walters diketahui sering menyindir tentang perselingkuhan. Nama “Reza Arap” dan “Ciwen”, sapaan akrab Wendy pun langsung menduduki trending twitter hari ini. Yang menarik, hadir pula nama Rossa dalam jajaran trending topik.
Tidak sedikit warganet yang berspekulasi dan menuding Rossa sebagai perempuan yang berselingkuh dengan Reza Arap. Mereka pun mengait-ngaitkan interaksi dua juri “Indonesia's Got Talent 2022” itu.
Pertama, mengenai komentar Rossa di salah satu postingan Instagram Arab. Di mana, saat itu ia menyebut akan memberi Reza Arap nugget dinosaurus jika mereka kembali nyanyi bersama
"Ehehehe lagi nggak? Nanti gue kasih nugget dinosaurus," komentar Rossa, dikutip Intipseleb, Selasa 20 September 2022.
"Mau nugget dinosaurus," balas Reza Arap yang juga menge-pin komentar Rossa di postingannya.
Selain itu, teori kedua mengenai kedekatan mereka juga dibeberkan warganet. Mengenai postingan Reza Arap soal tato di tangannya yang bergambar bunga mawar dan satu kartu AS. Kemudian kedua gambar tersebut disambung-sambungkan menjadi Rose + AS jadi Rossa.
Tanggapan Rossa Soal Isu yang Menyeret Namanya
Teori-teori yang disebutkan warganet tersebut semakin meluas dan membuat warganet lainnya merasa tidak percaya akan kebenaran isu tersebut. Apalagi, video kejutan Arap kepada Rossa dan membawakan bunga di atas panggung beberapa waktu lalu juga tak luput dari sorotan.
“Woii mereka cuman temenan doang. Jangan mikir ke sana ke sini ke situ ke atas ke bawah ke samping ke belakang ea,” ujar warganet.
“Oca ini banyak yang sayang karena baik bgt.. mereka udah kayak adek kakak.. banyak job colab juga,” ujar warganet lainnya.
Menyadari namanya trending dan ramai dibahas soal isu tak sedap, penyanyi lagu Terlalu Cinta ini pun akhirnya ikut bersuara. Meski tidak secara terang-terangan menyinggung atau bergabung dengan cuitan yang membawa-bawa namanya, ibu satu anak ini seolah dengan santai dan tak banyak kalimat menanggapi gosip tersebut.
“Menjawab pertanyaan netizen, aku sukanya yang sipit2, udah itu aja,” tulis rossa dalam akun Twitternya. (rth)