Foto : Instagram/@lunamaya

IntipSeleb Lokal – Beberapa waktu lalu, Luna Maya kedapatan menghadiri acara fashion bergengsi di Amerika Serikat yakni New York Fashion Week (NYFW).

Dalam momen tersebut, Luna bahkan kedapatan berfoto dengan artis ternama salah satunya Dahyun TWICE. Di sisi lain, terkuak biaya penginapan yang ditinggali Luna selama di New York. Kira-kira berapa, ya? Simak selengkapnya berikut ini.

Harga hotel Luna Maya

Foto : YouTube/Luna Maya

Melalui vlog yang diunggah ke Channel YouTubenya, memperlihatkan Luna Maya dan rekan-rekannya yang hendak berangkat ke Amerika Serikat untuk menghadiri acara New York Fashion Week (NYFW).

Luna dan yang lainnya berangkat dari bandara Incheon, Korea Selatan karena memang sebelumnya ia memiliki pekerjaan di negara tersebut.

Diakuinya, keberangkatannya ke acara bergengsi itu lantaran diundang oleh salah satu desainer Amerika, yakni Michael Kors.

Setibanya di New York, Luna memperlihatkan sedikit ruangan Hotel yang ditinggalinya selama berada di sana. Ia menyebut bahwa kamar Hotel yang ditempatinya itu memiliki harga yang cukup mahal, yakni 4 ribu dollar atau sekitar 60 juta rupiah.

"New York itu kalau kamar kayak gini itu mahal banget, ini aja semalemnya itu dicek 4000 dollar (kurang lebih 60 juta)," kata Luna Maya dikutip dari YouTubenya, Minggu, 18 September 2022.

Kamar tersebut berdesain elegan, dengan di beberapa barang yang tertulis nama Luna Maya. Seolah memang kamar itu telah dipersiapkan khusus untuk dirinya. Diketahui nama Hotel yang ditempati Luna Maya adalah The Carlyle Hotel.

Foto dengan artis ternama

Foto : Instagram

Di sisi lain, Luna Maya juga mengejutkan penggemar saat melihat dirinya membagikan potret bersama dengan para artis dunia ternama.

Acara New York Fashion Week memang tidak hanya dihadiri selebriti Hollywood saja, namun acara tersebut juga menghadirkan para bintang dari berbagai negara, seperti Luna Maya dan Dahyun TWICE.

Luna Maya dan Dahyun TWICE kedapatan menghadiri acara Michael Kors S/S23 Collection Show Runway di New York, Amerika Serikat.

Topik Terkait