Menurut petugas itu, tulang tengkorak Reza Gunawan dalam keadaan utuh, warna tulangnya pun masih putih dan bentuknya masih panjang-panjang. Bahkan bagian giginya pun disebut masih rapi.
Petugas yang diketahui bernama Mbak Siti tersebut juga merasa sangat dipermudah saat mengumpulkan tulang-tulang usai kremasi yang mencapai tiga loyang penuh.
Dee Lestari mengatakan Mbak Siti yang sebelumnya tak pernah mengenal Reza Gunawan rupanya dapat merasakan kebaikan yang ada pada diri suaminya itu. Mbak Siti juga dikatakan ikut menangis sepanjang proses kremasi.
Jadi Penguat Dee Lestari
Hal lain yang membuat Mbak Siti terharu adalah ia merasa mendiang Reza Gunawan seolah mengucapkan terima kasih kepadanya karena telah membantu proses kremasi.
Kesaksian yang diberikan oleh Mbak Siti, dirasa Dee Lestari menjadi salah satu momen indah yang terjadi saat kepulangan suaminya itu.