IntipSeleb Lokal – Industri hiburan Tanah Air dihiasi oleh beragam artis keturunan dari berbagai daerah di Indonesia. Salah satunya Papua.
Sederet selebriti asal Papua ini aktif berkarier di dinua entertaiment, bahkan namanya juga dikenal banyak orang. Lantas siapa saja artis keturunan Papua tersebut? Yuk simak artikel selengkapnya berikut di bawah ini!
1. Nowela
Pemilik nama lengkap Nowela Elizabeth Mikhelia Auparay atau biasa disapa dengan Nowela ini dikenal sebagai jebolan ajang pencarian bakat menyanyi, Indonesia Idol. Ia salah satu penyanyi berdarah Batak dan Papua.
Sebagai informasi, Nowela sendiri lahir di Wamena, pada 19 Desember 1987. Ia kini telah merilis sejumlah lagu, diantaranya adalah Membawa Cinta, Kehabisan Kata, P.A.P.U.A, Tra Usah Pikir, dan masih banyak lagi.
2. Ari Sihasale
Juharson Estrella Sihasale atau yang lebih dikenal dengan Ari Sihasale. Ia lahir di Tembagapura, Papua.
Tak sampai di situ saja. Ia merupakan seorang aktor sekaligus sutradara, produser yang berakarier di dunia entertaiment.
Ari Sihasale mulai karier sebagai sutradara pada tahun 2009 silam, melalui film "King". Sementara itu ia mulai bertindak sebagai produser di film "Denias, Senandung di Atas Awan" di tahun 2006.
3. Evan Sanders
Evan Sanders namanya pasti sudah tidak asing lagi telinga masyarakat. Ya ia kerap wara-wiri diberbagai acara televisi.
Diketahui pria keturunan Papua tersebut telah membintangi sejumlah judul sinetron maupun film. Mau memasuki usai 40 tahun pada 8 November nanti, pesona ketampan Evan Sanders masih terbilang awet muda, hanya saja hingga saat ini ia masih betah melajang.
4. Edo Kondologit
Edo Kondologit yang dikenal dengan suara emasnya. Pria asal Sorong, Papua Barat ini berkarier di dunia tarik suara sejak tahun 1980.
Tak hanya pandai dalam bernyanyi. Rupanya ia memiliki kemampuan dalam berakting, maka tak teran ia kerap terlibat dalam sejumlah film hingga sinetron.
5. Mamat Alkatiri
Terkahir ada, Mamat Alkatiri merupakan putra daerah asli dari Fakfak, Papua Barat. Pemilik nama asli Mohammed Yusran Farid Alkatiri mulai dikenal saat dirinya menjadi juara kedua dalam ajang Stand Up Comedy Indonesia, tak hanya itu saja ia juga pernah menunjukan bakat beraktingnya di film Imperfect the Series. (rgs)