IntipSeleb Lokal –Dara Arafah membuat terkejut warganet dengan kabar musibah yang menimpanya. Dalam akun Instagram miliknya, Dara Arafah, selebgram ini mengungkapkan kabar dirinya dirampok oleh mantan asisten rumah tangga (ART).
Lantas, bagaimana keadaan dan kronologi yang diceritakan oleh Dara Arafah? Yuk, simak artikel selengkapnya di bawah ini!
Dara Arafah dirampok mantan ART
Buat geger media sosial, Dara Arafah mengabarkan kabar tak menyenangkan. Dalam postingan Instagram pribadinya, Dara Arafah mengaku lemas saat mengetahui dirinya terkena musibah.
Diketahui, bahwa Dara Arafah mengalami musibah yaitu dirampok oleh mantan Asisten Rumah Tangga (ART). Bahkan yang membuatnya syok adalah brankas yang berisi barang-barang penting itu dibawa kabur oleh sosok wanita berur 52 tahun.
“inalilahi wainalilahi rojiun.
Masih shock banget mantan pembantu bawa kabur berangkas gue???? kejadian nya tanggal 4 kemarin pas gue lagi gaada di rumah, dia bahkan sempet pamit sama nyokap gue karna alesan nya ibu nya meninggal di kampung,Dan sempet minta uang ongkos buat pulang. Nama pelaku nya MURSIDAH USIA 52 tahun tinggal di dusun sidaurip Cilacap,” tulis Dara Arafah dalam Instagram pribadinya.
Tak hanya itu, ternyata motif dari pelaku adalah dengan mematikan seluruh CCTV yang ada di rumah. Sehingga video yang dibagikan oleh Dara Arafah dalam Instagramnya itu adalah hasil dari video CCTV di komplek.
“Dia sempet matiin seluruh CCTV yang ada dirumah. Vidio ini di dapet dari CCTV komplek.
YaAllah semoga orang nya masih bisa ketemu dan tidak ada korban nya lagi dan semoga pikah kepolisian bisa membantu menangani kasus ini (emoji tolong dan juga menangis),” pungkasnya.
Komentar warganet akan kabar Dara Arafah
Kabar yang dibagikan oleh Dara Arafah itu membuat warganet ikut syok. Banyak dari komentar warganet yang ikut mendoakan dan membantu agar pihak kepolisian menangani kasus tersebut.
“Inalillahi wainalillahi rojiun….” tulis salah satu warganet.
“Darrr semoga cepat ketemu pelakunya,” tambah warganet lain.
“Astaghfirllah, yaallah (emoji nangis),” ungkap warganet berikutnya.
“Inalillahi, semoga cepat kelar masalanya darrr,” komentar netter terhadap musibah yang dialami Dara Arafah, dilansir pada Selasa, 6 September 2022. (rgs)