Foto : Berbagai sumber

IntipSeleb Lokal– Polemik kasus pembunuhan Brigadir J belum juga usai, baru-baru ini dikabarkan Ferdy Sambo yang ditetapkan tersangka kini sudah dipecat dari Kapolri. Namun, yang membuat kejutan adalah Kak Seto yang berkeinginan untuk mengurus anaknya Ferdy Sambo, karena hal itu membuat Deolipa mantan pengacara Brigadir E memberi tanggapan.

Penasaran, bagaimana ungkapan kak Seto dan tanggapan dari Deolipa? Yuk, simak artikel selengkapnya berikut ini!

Deolipa beri tanggapan akan kak Seto

Foto : Instagram/viralges

Diketahui, sebelumnya bahwa Ketua Lembaga Perlindungan Anak Indonesia (LPAI) Seto Mulyadi atau Kak Seto bakal memberikan pendampingan psikologis terhadap empat anak Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi. Dikabarkan juga bahwa Ferdy Sambo bertemu dengan kak Seto di Mako Brimob pada 24 Agustus lalu.

Dari pertemuan tersebut, empat anak Ferdy Sambo bakal diberikan pendampingan LPAI. Anak-anak Ferdy Sambo itu sebelumnya dikabarkan mengalami perundungan karena imbas kasus pembunuhan Birgadir Yosua Hutabarat atau Brigadir J yang melibatkan Ferdy Sambo.

Kabar itu heboh di jagat maya membuat Deolipa Yumara, mantan pengacara Brigadir E turun tangan menanggapi. Menurut Deolipa masih banyak anak terlantar yang lebih membutuhkan bantuan.

"Kak Seto, ngapain kak Seto ngurusin anaknya pak Ferdy Sambo. Di Manggarai, Depok, di Cilincing tuh banyak lagi anak-anak terlantar. Ngapain bapak capek-capek ketemu Ferdy Sambo untuk anaknya dijaga. Buat apa pak," ucap Deolipa Yumara dilansir dalam Instagram @viralges.

Deolipa Yumara juga mengatakan bahwa dirinya malu akan sikap kak Seto selaku satu almamater yang sama dengannya. Menurutnya, kak Seto tampak pansos untuk mengurusi anak-anak Ferdy Sambo.

"Pak jangan malu psikologi UI pak. Saya psikologi UI pak. Malu saya pak. Ya anak dijalanan lebih banyak mengalami perundungan. Di Cilincing itu paling banyak anak di rundung. Sampai ngawur kalo ngomong itu. Lebih baik dia belain di sana ngapain kak Seto pansos -pansos gitu. Anaknya Ferdy Sambo disana dijagain keluarga besarnya udah kaya," lanjutnya.

Komentar warganet akan tanggapan Deolipa Yumara

Foto : Instagram/viralges

Kabar itu langsung membuat ramai warganet. Banyak netizen yang setuju akan tanggapan dari Deolipa Yumara.

"Bener bang Deolipa," tulis salah satu warganet.

"Kak Seto ngancurin imej sendiri yg selama ini berhasil di bangun," ungkap warganet lain.

"Ini baru bener, gak usah pansos2. Mending dia urusin anak2 yg masih terlantar," komentar netter terhadap kelakuan kak Seto, dilansir pada Jumat, 26 Agustus 2022.(prl).

Topik Terkait