IntipSeleb Film – Gabriela Margareth Warouw atau Gaby Warouw mengaku ketagihan main film setelah dirinya lulus dari JKT48. Ia mengaku sangat menikmati setiap proses dalam pembuatan film.
Memasuki dunia baru, Gaby juga sempat mengikuti kelas akting agar bisa semakin mengasah kemampuannya. Seperti apa cerita dari Gaby soal proyek barunya ini? Berikut artikelnya.
Ketagihan Main Film
Gaby Warouw merasa ketagihan dengan dunia akting. Sebagai sesuatu hal yang baru ia ingin terus mengeksplor kemampuannya dalam dunia akting.
"Ketagihan, yang membuat ketagihan justru karena ini hal baru dan gak pernah aku perdalam, aki sangat-sangat ketagihan. Wah apa lagi nih, tantangan apa lagi di dunia akting," kata Gaby Warouw di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat.
"Ini baru film horor kan, mungkin aku penasaran di film drama, romance atau thriller aku penasaran sih karena itu sisi yang belum pernah aku temukan dan pelajari sebelumnya. Yang pasti ketagihan," sambungnya.
Gaby Warouw juga mengungkapkan dirinya sampai mengikuti kelas akting untuk bisa mendalami peran di film terbarunya Kalian Pantas Mati. Ia merasa senang karena bisa mendapatkan ilmu baru yang berguna untuk ke depannya.
"Pernah ikut rumah peran Indonesia, kemarin kita dikasih kelas sama paragon. Jadi kemarin belajar cara akting gimana merasakan langsung untuk jatuh ke dalam perannya. Gimana caranya mengolah tubuh mengolah rasa, mengolah semuanya pokoknya dibentuk di dua minggu pas aku belajar di sana dikasih pelatihan," katanya.
Mau Main Genre Thriller
Gaby pun mengungkapkan dirinya sangat menunggu bisa main film genre thriller. Ia ingin merasakan ketegangan yang selalu ada di setiap film thriller.
"Peran yang diidam-idamkan jujur aku tertarik thriller sih karena seru ya dan menegangkan bikin cerita-cerita yang biasa tapi di luar hal-hal biasa karena aku suka extraordinary," katanya.
Diketahui, film Mourning Grave yang sukses di Korea Selatan di tahun 2014 lalu akan diadaptasi versi Indonesia dengan nama Kalian Pantas Mati. Film ini akan dibintangi oleh dua artis muda, Azizi Asadel atau Zee JKT48 dan Emir Mahira.
Kalian Pantas Mati disutradarai oleh Ginanti Rona dan naskah ditulis oleh Alim Sudio. Film ini dibintangi oleh Emir Mahira, Zee JKT48, Andrew Barret, Angel Sianturi, Farandika, Shatora Narajan, Kezia Caroline, Chelcy Clarissa, Gaby Warouw, Neysa Chandria, Iszur M, Randhika Djamil, Ariyo Wahab dan Jenny Zhang.