Foto : Instagram/@oscarlawalata

Mereka di antaranya Reza Rahadian yang mengenakan kain tenun Nunkolo, Rendy Pandugo juga memakai kain tenun Ende dan tenun Sumba, hingga Nirina Zubir yang mengenakan rancangan baju dari bahan tenun Biboki.

Transgender

Foto : Instagram/@lawalata13

Oscar Lawalata diketahui sudah mengumumkan dirinya sebagai seorang transgender, artinya mengganti jenis kelaminnya dari laki-laki menjadi perempuan. Perubahannya itu diumumkan pada tahun-tahun lalu dalam sebuah YouTube Merry Riana.

Oscar yang sekarang lebih sering mengenakan nama barunya, yakni Asha Darra. Walau menjadi seorang transgender, ternyata Oscar Lawalata tetap diterima oleh keluarganya. Khususnya sang ibunda yang terus mendukung apapun yang dikerjakannya.

Bagi sang ibu, ujar Oscar, apapun yang dilakukan dan jadi siapapun dirinya, dia tetap seorang Oscar seperti yang ibunda kenal. Maka ucapan itulah yang menguatkan dirinya hingga sekarang menjadi seorang desainer ternama di kancah internasional.

Bahkan Oscar Lawalata berencana ingin menikah dengan laki-laki pujaannya dan memiliki anak. Dia pun sempat berpacaran dengan seorang bule dan berencana menikah kemudian mengadopsi seorang anak. (bbi)

Topik Terkait