Foto : Instagram/@pekangembiraria

"Oleh karena itu, kami bekerjasama dengan banyak pihak, seperti JIExpo, RSI Entertainment, Livehouse ID, Pasar Malam Festival, hingga pemerintah setempat untuk menyajikan musik, permainan, dan kuliner secara bulanan dengan harga tiket yang terjangkau," sambungnya.

Ia juga sampaikan, acaranya dibuat untuk para UMKM penjual barang elektronik, pernak pernik, serta busana. PT Jakarta International Expo sebagai pengelola kawasan PRJ Kemayoran memberikan dukungan penuhnya demi memastikan kegiatan ini dapat dinikmati oleh publik.

Wahana

Foto : Instagram/@pekangembiraria

Terkait wahana hiburan, RSI Entertainment selaku pengelola sudah mempersiapkan beberapa arena permainan untuk pengunjung. Beberapa di antaranya adalah permainan Ontang Anting, Bianglala, Kora-Kora, Sepeda Air, dan Ombak Banyu. Serta akan ada juga wahana Rumah Hantu, yang bakan menantang adrenalin.

Untuk mengunjungi Pekan Gembira Ria. Kamu bisa dapatkan tiket presale dapat hanya melalui platform loket.com dan go-tix.id seharga 50 ribu rupiah saja.

Berikut daftar artis yang akan memeriahkan panggung Pekan Gembira Ria:

Topik Terkait