IntipSeleb Lokal – Pelawak Bopak Castello mulai tampak lagi di layar kaca, setelah beberapa tahun vakum dari dunia hiburan. Ternyata dia mengalami sakit paru-paru dan terlilit banyak utang.
Bahkan Sultan Andara Raffi Ahmad sempat membantu Bopak Castello melunasi utang-utangnya. Namun sekarang, Bopak tidak ingin mengambil job terlalu berat dan menjaga kesehatannya. Penasaran agama apa yang Bopak peluk selama ini? Baca artikel di bawah ini.
Titik balik kehidupan Bopak
Bopak Castello terkenal dengan aksi lawaknya yang kocak bersama Opie Kumis saat bermain di salah satu program televisi. Bopak yang memiliki perawakan tidak terlalu tinggi dan berkulit hitam ini kerap menjadi bulan-bulanan Opie Kumis dan almarhum Olga Saputra.
Ketenarannya dulu sempat mencapai titik tertinggi, walau hanya sebagai pemeran pembantu dan penghibur dalam program tersebut. Namun pandemi COVID-19 seperti meluluh lantakan semua impian Bopak.
Pria kelahiran Banjarmasin, Kalimantan Selatan, itu pun harus vakum dari dunia hiburan lantaran sepi panggilan. Sekarang dia kembali eksis dengan menjadi bintang tamu beberapa acara dengan pekerjaan yang terlalu berat.
Pekerjaan ringan ini sengaja diambilnya untuk menjaga kesehatan, karena Bopak sekarang hanya memiliki satu paru-paru yang harus dijaga. Dengan mengambil job tidak terlampau berat, dirinya bisa lebih banyak waktu istirahat.
Agama Bopak Castelo
Dengan perawakannya yang tidak terlalu tinggi dan wajah khas orang Kalimantan, Bopak memiliki bentuk mata yang sipit seperti orang China. Bopak bahkan kerap dianggap seorang non muslim.
Namun ternyata Bopak merupakan seorang muslim yang taat sejak kecil. Sebagai seorang muslim, dia pun menjalani salat dan puasa. Dia pun kerap membantu istri saat menyiapkan makanan berbuka bersama keluarga.
Bahkan baru-baru ini Bopak kedapatan mengunggah potret sedang bersama seorang ulama. Dengan percaya diri, Bopak mengatakan "Saat hatimu panas jiwa goncang, maka obat terbaik adalah dekatlah pada ulama, agar obrolanmu penuh makna," tulis Bopak, seolah menegaskan dirinya benar seorang muslim yang taat. (bbi)