Foto : Instagram

"KETIKA SAYA DI BULLY SAYA TIDAK PERDULI,TAPI KALAU MENYANGKUT ANAK SAYA, DENGAN MENGAIT2KAN PERMASALAHAN SAYA DENGAN MANTAN SUAMI DAN SAUDARI M. KALAN TIDAK PUNYA HATI!! SAYA AKAN MEMPERHITUNGKANNYA!!!" tulis Karen Pooroe lagi.

Tidak salahkan Marshanda

Sumber foto: Instagram/@karenpooroe

Di postingannya yang lain, Karen Pooroe juga marah dengan pemberitaan sebuah akun Instagram yang memuat berita yang menyatakan kalau dirinya meminta Marshanda bertanggung jawab atas kematian anaknya. Karen Pooroe mengaku tidak pernah membawa-bawa nama mantan istri Ben Kasyafani itu dalam kasus kematian putrinya.

"Tolong media ini bertanggung jawab atas judul yang tidak bertanggung jawab. Saya baru saja menguburkan anak saya. Saya bisa laporkan kalian. Tidak pernah keluar dari mulut saya pernyataan ini," tegar Karen dengan membagikan screenshot akun Instagram @viralsosmed_.

Pernyataan yang meminta pertanggung jawaban Marshanda tersebut, memang tidak keluar dari mulut penyanyi jebolan Indonesian Idol, melainkan dari kuasa hukumnya, Acong Latief. Dia meminta siapapun pihak yang terlibat dengan kematian Zefa untuk bertanggung jawab, termasuk Marshanda bila terbukti sebagai pemilik apartemen.

Topik Terkait