IntipSeleb Lokal – Nama Jan Ethes sudah tak asing lagi berseliweran di jagat maya. Anak dari Gibran Rakabuming Raka dan Selvi Ananda itu mengaku ingin mengikuti jejak mbahnya menjadi presiden.
Seperti yang kita ketahui, Mbah dari Jan Ethes adalah orang nomor satu di Indonesia yaitu Joko Widodo. Kira-kira seperti apa pengakuan Jan Ethes saat dirinya mengaku ingin jadi presiden? Scroll artikel di bawah ini!
Ingin Jadi Presiden
Cucu dari presiden Joko Widodo kembali menarik perhatian publik, akibat tingkahnya yang pintar dan begitu menggemaskan. Jan Ethes yang selama ini begitu lekat dengan Jokowi, ternyata memiliki cita-cita yang luar biasa.
Saya ditanya soal cita-cita oleh awak media dalam postingan Instagram @rumpi_gosip, bocah berusia 6 tahun tersebut mengaku ingin menjadi Presiden dan mengikuti jejak Jokowi. Hal ini sontak membuat publik kagum dengan kepintaran Jan Ethes di usianya yang masih belia itu.
"Mas Ethes kalo udah besar mau jadi apa?" tanya salah satu awak media di Instagram @rumpi_gosip, dilansir Senin 8 Agustus 2022.
Bocah ganteng dan menggemaskan tersebut dengan spontan menjawab ingin menjadi presiden seperti mbahnya Joko Widodo.
"Mau jadi preside kayak Mbah," jawab Jan Ethes.
Mendengar jawaban sang cucu yang begitu mengejutkan, Jokowi yang berdiri dibelakangnya tampak terkejut dan tak menyangka dengan jawaban cucunya itu.
Hafal Nama Presiden Berbagai Negara
Tak hanya menjadi bocah ganteng yang menggemaskan Jan Ethes juga terkenal dengan kecerdasannya dalam menghafal nama-nama presiden di berbagai negara. Saat ditanya deretan nama-nama presiden, Jan Ethes terlihat begitu pintar saat menyebutkan nama 3 presiden dari 3 negara yang berbeda.
"Mas Ethes tadikan mau jadi presiden ya, kalo om tanya mas Ethes apa engga nama-nama presiden ayo?" tanya salah satu awak media.
"Hafal....Rusia Putin, Amerika Joe Biden, China Xi Jinping," jawab Jan Ethes
Tampaknya Jan Ethes bisa menghafal dan tahun beberapa nama presiden dan negaranya itu lantaran sering diberi tahu oleh mbahnya yaitu presiden Jokowi Dodo.
"Itu tahu itu dari mana sih mas Ethes?" tanya rekan media lagi.
"Dikasih tahu Mbah, terus jadi tahu," jawab Jan Ethes. (Cy)