Foto : Instagram/rinanose16

IntipSeleb Lokal – Pemilik nama asli Nurina Permata Putri atau yang biasa disapa dengan Rina Nose artis yang populer di kalangan masyarakat. Ia merupakan artis yang juga berprofesi sebagai pelawak,penyanyi, bahkan menjadi pembawa acara.

Meski sudah sukses di dunia entertaiment, pasti ia pernah melalui jalan terjal atau lika-liku saat mengawali kariernya. Lantas bagaimana perjalanan kariernyanya sehingga bisa membawa namanya menjadi besar dan apa saja faktanya? yuk simak artikel berikut ini!

1. Awal Karier Sebagai Pelawak

Foto : Instagram/rinanose16

Rina Nose jika membicarakan sosoknya tentu publik akan mengingat nama tersebut sebagai wanita yang humoris. Pasalnya aktris keturunan sunda tersebut mengawali karier dengan mengikuti audisi pelawak di salah satu progam televisi swasta.

Berkarier hersama grup lawak Jurnal yang diisi Junjun dan Zaenal. Rina mampu mengocok perut di ajang audisi lawak pada 2006.

2. Ikut Audisi Nyanyi

Foto : Instagram/rinanose16

Tak hanya audisi pelawak, Rina Nose juga sempat mengikuti ajang pencarian bakat Akademi Fantasi Indosiar (AFI) pada tahun 2000-an, namun gagal. Meski tak lolos wanita berdarah Sunda berhasil mencuri perhatian berkat bakat melawaknya.

3. Punya Kembaran

Foto : Instagram/rinanose16

Sebagaimana diketahui Rina Nose, mempunyai saudara kembar laki-laki bernama Abi Krisna. Namun, kembarannya memang jarang tersorot dan tidak ikut terjun di dunia hiburan.

Terlahir di rahim yang sama, Rina dan Abi bukan merupakan kembar identik. Meski reka terlihat sedikit berbeda nmun, walaupun begitu bila dilihat tetap ada memiliki kemiripan di antara wajah keduanya.

4. Menikah dengan Pria AsalBelanda

Foto : Instagram/@rinanose16

Rina Nose resmi dipersunting dengan pria asal Belanda bernama Josscy Vallazza Aarstsen. Keduanya diketahui melangsungkan janji sucinya di negara asal suaminya, pada 22 Oktober 2019.

5. Jadi Host Koplo Superstar

Foto : Intipseleb/Tiya Sukmawati

Setelah kurang lebih vakum menjadi host. Kini Rina Nose akan memeramaikan program acara ANTV yakni Koplo Superstar. Ia akan tampil bersama Raffi Ahmad, Wika Salim, dan Marshel Widianto.

Saat ditemui, Rina Nose mengungkapkan perasaanya. Lantaran dirinya dipercaya menjadi salah satu host dalam acara Koplo Superstar.

"Ya happy, always happy karena ini bagian dari pekerjaanku, profesiku, kesukaanku, jadi ya rasanya happy aja," ungkap Rina Nose di studio BSC Cawang, Jakarta Timur, Selasa, 26 Juli 2022 lalu. (nes)

Topik Terkait