Foto : Vidio.com

Kemudian dengan lantang, Chevra Yolandi pun mengucap ijab kabul yang menggenapi syarat nikah mereka. Ia mengucap dengan satu tarikan nafas.

"Saya terima nikahnya Maulidia Octavia dengan mas kawin tersebut dibayar tunai," Ungkap Chevra Yolandi.

Rencanakan Bulan Madu

Foto : Vidio.com

Usai menggelar akad nikah, Via Vallen dan Chevra Yolandi pun menggelar konferensi pers di depan media dan para wartawan. Konferensi pers tersebut juga disiarkan secara langsung di platform live streaming.

Ditanya soal perasaan, keduanya mengaku tegang menjelang pernikahan. Namun, ketika ijab kabul usai diucapkan, mereka mengungkap segala ketegangan telah runtuh sudah dan berganti perasaan lega.

"Sepanjang lamaran sampai tadi sebelum nikah tuh jantung berdebar kencang, deg deg deg gitu nggak berhenti, tapi pas udah ijab kabul akhirnya lega, udah jadi istri orang juga," Ujar Via Vallen.

Topik Terkait