Foto : Instagram/@raffinagita1717

IntipSeleb – Raffi Ahmad dan Nagita Slavina masih menghabiskan waktu liburannya keliling dunia. Sejumlah negara seperti Jepang, Italia, Swiss hingga London sudah ditandangi pasangan yang menikah pada Oktober 2014 ini.

Raffi dan Nagita pun berniat untuk menyambangi China. Tapi untungnya, keduanya telah mendengar tentang wabah virus corona yang tengah mengancam dunia tersebut. Namun, keduanya harus berhati-hati karena kabarnya virus ini telah sampai ke negara Perancis yang akan mereka kunjungi.

Batal kunjungi China

Rencana Raffi ke China ini diketahui lewat video yang mereka publikasikan di kanal YouTube-nya, Rans Entertainment pada 28 Januari 2020. Keduanya mengaku berencana ingin mengunjungi daerah di China.

Tapi tampaknya, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina mengurungkan niat mereka untuk terbang ke China karena virus tersebut.

"Ma tadinya kita mau ke China kan? Kita tadinya mau ke daerah-daerah sana. Tapi virus corona itu lagi heboh ya?," kata Raffi Ahmad.

Mendengar itu, raut wajah Nagita Slavina langsung berubah sedih. Ibu satu orang anak itu lantas meminta doa pada netizen agar selalu diberikan kesehatan oleh Tuhan.

"Doain kita semua di sini ya, pokoknya yang nonton juga semuanya semoga sehat dalam lindungan Allah SWT amin," ujar Nagita Slavina.

Virus sampai ke Paris

Sumber foto: Instagram/@raffinagita1717

Raffi Ahmad pun mendengar kabar virus corona sudah sampai di Prancis, negara berikutnya yang akan mereka kunjungi. Dikabarkan sudah ada tiga orang yang diduga menderita virus corona.

"Doain ya guys, katanya virus coronanya udah sampe ke Paris. Udah sampai ke beberapa negara juga. Mudah-udahan Indonesia juga enggak kena," kata Raffi.

"Sedangkan kita mau ke Paris loh, kita mau ke Paris karena ada kewajiban. Katanya di Paris udah ada virus corona, gimana dong? Coba kamu baca-baca dong," pinta Raffi Ahmad pada sang istri.

Untuk mencegah terjangkit virus corona, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina pun memilih untuk memakai masker selama di Paris. Terlihat di Instagramnya, Raffi membagikan foto selfienya bersama sang istri sambil mengenakan masker.

Tidak hanya mereka, sang buah hati, Rafathar dan asisten pribadinya juga turut memakai masker untuk berjaga-jaga dari paparan virus corona.

"Mencegah lebih baik daripada mengobati, semoga kita sehat semuanya. Jaga kesehatan semuanya guys. Hati-hati dengan virus yang sedang mewabah," tulis Raffi Ahmad di keterangan fotonya, 29 Januari 2020.

Baca juga: ​Nagita Slavina Ditahan Security di Inggris, Raffi Ahmad: Bandel Sih!

Topik Terkait