“Mungkin belum jodohnya ya, bukan bilang siapa yang salah, siapa yang benar, kayak kecocokannya aja sih. Tapi kita putus baik-baik. Waktu pacaran pun aku selalu menetapkan petuah-petuah orang tua juga jadi masih ada batasan-batasan dalam berpacaran, jadi aku datang baik, pergi pun juga baik. Jadi putus pun baik-baik,” kata Randy Martin dalam acara Brownies pada Rabu, 29 Januari 2020.
Tak hanya dengan anaknya, Randy mengaku masih menjalin hubungan baik dengan ibu Cassie. Ia juga menyempatkan diri untuk memberitahu mama Cassie ketika mengakhiri hubungan.
“Sempet banget (bilang kepada mama Cassie kalau putus), mamanya ya mungkin karena aku menyampaikan baik-baik juga dengan segala alasannya ya mau bilang apa gitu. Paling tidak kita hubungan baik kita saling menghargai, baik-baik (sama mama Cassie),” tuturnya.
Hubungan Randy Martin dan Brisia Jodie
Setelah putus, nama Brisia Jodie sempat disebut sebagai orang ketiga dari retaknya hubungan cinta Randy dan Cassie. Hal ini karena Jodie mengunggah potret kebersamaan dengan Randy di Instagram pribadinya yang terlihat merangkulnya. Keputusan Jodie menonaktifkan kolom komentar unggahan itu pun semakin mengundang rasa curiga publik.
Cewek jebolan Indonesian Idol itu lantas memberikan penjelasan soal hubungannya dengan Randy kalau foto tersebut hanya sebatas behind the scene (BTS) video klip lagu Jodie berjudul Menunggu Jadi Pacarmu (Menjamu). Randy pun mengaku sudah kenal lama dengan Jodie, bahkan beberapa kali mendapat proyek sama.