IntipSeleb – Diketahui bahwa Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril, putra sulung dari Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan Atalia Praratya, meninggal dunia di Sungai Aare, Bern, Swiss. Hal itu membuat masyarakat Indonesia ikut kehilangan.
Bukan hanya masyarakat, tentunya Atalia Praratya dan Ridwan Kamil merasakan amat kehilangan. Namun, Atalia Praratya tetap tenang saat menceritakan detik-detik Eril tenggelam dalam Youtube Najwa Shihab yang dibagikan ulang di media sosial Tiktok.
Lantas, bagaimana cerita kesaksian Atalia Praratya? Yuk, simak artikel selengkapnya berikut ini!
Atalia Praratya memberikan kesaksian
Diketahui, Eril dinyatakan hilang saat berenang di Sungai Aare pada 26 Mei 2022 lalu. Kemudian jasadnya baru ditemukan setelah 14 hari pada 8 Juni 2022 lalu.
Di kala itu, Eril berenang di Sungai Aare bersama adiknya Camillia Laetitia Azzahra atau Zara dan seorang temannya. Atalia Praratya juga mengungkapkan bahwa dirinya saat itu ada di lokasi dan ingin berenang juga namun, ia dilarang oleh Eril.
"Pada waktu itu kan kita mau berenang sama-sama tapi pada waktu itu Eril melarang saya," kata Atalia dalam Youtube Najwa Shihab yang dibagikan ulang oleh @ressamutoharoh.
Atalia menyampaikan alasan Eril melarang ibundanya berenang karena arus sungai deras. Sehingga Atalia pun mengurungkan niatnya.
Saat anak-anaknya berenang, Atalia hanya menyaksikan dari atas dan mengikuti arus Sungai Aare. Namun, tiba-tiba ada orang yang mengatakan bahwa Eril tenggelam dan Atalia langsung turun melihat ke tempat lokasi.
"Di situ Zara gemetar temennya juga, tante maaf. Mereka agak panik, syok berat. Pada waktu itu saya betul-betul ingin terjun," kata Atalia.
"Karena dia dalam keadaan syok dan melihat ibunya terjun ke situ dan akhirnya bukan satu tapi dua orang yang hilang akhirnya saya selamatkan dulu Zara," lanjut Atalia.
Saat keadaan panik itu, Atalia lalu menelepon Ridwan Kamil. Ia mengungkapkan Kang Emil bersikap tenang, sehingga dirinya pun ikut ditenangkan.
"Tapi Kang Emil luar biasa menenangkan saya, sehingga saya pada waktu itu bisa berpikir terang benderang. Kebayang kalo Kang Emil panik, maka saya akan panik," pungkas Atalia.
Komentar warganet yang terharu
Video Atalia Praratya yang bercerita akan itu di posting ulang oleh salah satu akun di media sosial Tiktok. Warganet ikut terharu mendengar cerita kesaksian dari istri Gubernur Jawa Barat tersebut.
"Lembut banget suara bu Cintanyaaa" Tulis salah satu warganet.
"Eril ga mau melihat dia hanyut, makanya nyuruh mamanya agak jauh dari tempat berenang mereka." Ungkap warganet lain.
"Pasangan yang sangat2 hebat parenting nya." Komentar netter terhadap Ridwan Kamil dan Atalia Praratya, dilansir pada Kamis, 7 Juli 2022. (nes)