Foto : Instagram/senyuman_nusantara

Menurut Tarzan, agama bukanlah suatu hal yang tepat untuk dijadikan bahan lelucon. Di khawatirkan akan menyeleweng, Tarzan mengingatkan agar para pelawak dapat lebih berhati-hati dalam menyampaikan materi lawakannya dan membawa unsur agama. 

Koleksi Seragam Aparat 

Foto : Pinterest
 

Menjadi seorang publik figur yang memiliki postur tubuh tinggi besar, dan sering memerankan peran sebagai seorang aparat negara, Tarzan Srimulat ternyata memiliki hobi yang unik. Mengkoleksi berbagai kostum aparat seperti seragam tentara.

Dalam Salah satu tayangan program televisi, rumah tarian Srimulat tampak digerebek langsung oleh presenter Indra Herlambang. Membongkar isi lemari Tarzan, ternyata terdapat beberapa kostum tentara yang ia punya dan dijadikan sebagai koleksi.

"Nggak dong cita-citanya dulu bukan jadi TNI. Kalau postur itu hanya ukuran saja. Komandan Garnisun Surabaya, saya diundang (ngelawak) pakai baju loreng sambil penerangan," ujar Tarzan di salah satu program televisi.

"Akhirnya setiap tentara yang mengundang saya itu ngasih saya pakaian ini," tutup Tarzan. (way)

Topik Terkait