Foto : Instagram/ussypratama/princessyahrini

IntipSeleb Gosip – Kehidupan para artis tak jauh dari gelimang harta dan segala kemewahan yang ada. Begitu juga dengan sederet artis berikut ini yang kini sudah resmi menyandang status sebagai seorang istri.

Memiliki suami yang sama-sama seorang publik figur, 7 artis berikut ini secara rutin mendapatkan uang bulanan dalam jumlah fantastis. Seberapa besar uang bulanan yang mereka terima? Yuk, intip sama-sama!

1. Nagita Slavina

Foto : Instagram/ @raffinagita1717

Tentu sudah tak mengherankan lagi jika istri dari Raffi Ahmad ini setiap bulannya mendapat nominal bulanan yang fantastis dari sang suami. Berdasarkan apa yang pernah diungkap Raffi Ahmad dalam salah satu videonya, Nagita Slavina mendapat uang bulanan dengan total Rp 200 juta.

2. Shanty Widihastuti

Foto : Instagram/shantydenny

Selanjutnya ada Shanty Widihastuti yang merupakan istri dari Denny Cagur. Aktris yang juga dikenal dengan nama Shanty Deny ini, terungkap menerima uang bulanan yang fantastis dari sang suami lewat salah satu video dari kanal Youtube Ayu Dewi. Meski tak mengungkap angka pastinya, Shanty memberi petunjuk jika uang bulanan yang ia terima mencapai puluhan juta Rupiah.

3. Bella Shofie

Foto : Instagram/@bellashofie_rigan

Artis dapat uang bulanan fantastis selanjutnya adalah Bella Shofie. Telah menikah dengan Daniel Rigan, Bella Shofie mengaku jika ia mendapat uang bulanan mencapai Rp 350 juta.

4. Syahrini

Foto : Instagram/princessyahrini

Syahrini disebut-sebut mendapatkan uang bulanan hingga tiga kali lipat dari bayarannya saat manggung. Syahrini pernah mengungkap jika bayaran manggungnya bisa mencapai 1 miliar Rupiah. Sehingga total uang bulanannya diperkirakan bisa mencapai 3 miliar Rupiah.

5. Ussy Sulistiawaty

Foto : Instagram/ussypratama

Ussy Sulistiawaty diketahui mendapatkan uang bulanan mencapai Rp 200 juta dari Andhika Pratama. Hal itu diungkap oleh Andhika sendiri, di mana ia juga mengatakan jika memang seluruh pengeluaran diatur oleh istrinya tersebut.

6 .Sarwendah

Foto : Instagram/@sarwendah29

Jatah uang bulanan untuk Sarwendah pernah dibongkar oleh Ruben Onsu, yakni sebesar Rp 40 juta untuk uang dapur saja. Sementara untuk uang berbelanja seperti membeli baju, tas, dan lainnya dibedakan lagi.

7. Rey Utami

Foto : Instagram/reyutami

Rey Utami yang merupakan istri dari Pablo Benua juga menjadi salah satu artis dengan uang bulanan fantastis, yakni mencapai angka Rp 50 juta per bulan. (nes)

Topik Terkait