IntipSeleb – Sebelumnya diberitakan, vokalis Sisitipsi, Fauzan Lubis telah jalani rehabilitasi di BNNP DKI Jakarta selama tiga bulan. Setelah akhirnya bisa hirup udara segar, Sisitipsi merilis single 'Pulang'.
Lagu tersebut ditulis oleh Fauzan Lubis selama jalani rehabilitasi. Ia menulis dan merekam suara suara dari telepon genggam, lalu diolah personel Sisitipsi lain sampai lagunya rampung.
Fauzan berharap karya terbarunya bisa membayar kerinduan keluarga hingga penggemarnya. Serta bisa mewakili hati teman-teman Ojan yang masih jalani rehabilitasi.
"Harap saya, lagu ini dapat menyampaikan kerinduan saya kepada keluarga dan teman-teman saya terutama TEMAN TIPSI! Semoga lagu ini dapat mewakili kerinduan ribuan saudara kita yang sedang menjalani proses hukum dalam penyalahgunaan narkotika yang sedang berjuang untuk kesembuhan," kata Fauzan Lubis.
Lirik Single 'Pulang' oleh Sisitipsi
Di dalam sunyi aku berdiri
Dipan di balik barisan besi bersaksi
Berkaca kepada diri aku bernyanyi
Sekedar mencoba tuk menghibur diri
Sehabis hujan terbitlah terang
Bukan hanya kiasan namun harapan
Dengan negatif nya stigma aku bertahan
Tutup telinga melangkah maju ke depan
Terbayang kala ku pulang
Masih kah hangat seperti yg ku rindukan?
Tak banyak berkata ku hanya bisa berkarya
Melalui kertas dan pena curahkan semua
Sehabis hujan terbitlah terang
Bukan hanya kiasan namun harapan
Dengan negatif nya stigma aku bertahan
Tutup telinga melangkah maju ke depan
Terbayang kala ku pulang
Masih kah hangat seperti yg ku rindukan?
Tak banyak berkata ku hanya bisa berkarya
Melalui kertas dan pena curahkan semua
Dan tiba kala ku datang
Masih kah sama seperti yg ku harapkan?
Kehangatan selimuti penantian panjang
Berbagi cawan dengan teman kita bersulang
Ulang…