Foto : Dua Anak Deo

IntipSeleb – Yan Josua telah meluncurkan single perdananya bertajuk Pesan Rindu yang diproduseri langsung oleh Judika di bawah naungan label Dua Anak Deo pada Sabtu, 18 Juni 2022.

Di acara acara perilisan 'Pesan Rindu', Yan Josua membocorkan jika kisahnya bersama sang mantan kekasih turut mengambil peran dalam perulisan lirik single debutnya tersebut. Penasaran seperti apa? Simak yuk melalui ulasan berikut. 

Ciptakan Sendiri Single Pesan Rindu

Foto : Julita/IntipSeleb

Nama Yan Josua kian populer usai kemunculannya di ajang pencarian bakat X Factor Indonesia 2022, hingga akhirnya memutuskan untuk bergabung di bawah naungan label milik Judika dan Duma Riris yakni Dua Anak Deo.

Selain memamerkan suara merdunya lewat 'Pesan Rindu', Yan Josua juga menunjukkan kebolehannya dalam merangkai kata dengan menciptakan langsung single debutnya. 

"Engga nyangaja, terharu sama apa yang terjadi hari ini. Lagu yang aku cipta cuma biasa-biasa aja dulu gitu, sekarang bisa jadi lagu yang besar dan dididik oleh abang (Judika) dan Ka Dumi langsung, jadi aku sangat bersyukur sekali untuk pencapaian hari ini," ujar Yan Josua dalam acara perilisan single Pesan Rindu di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, 18 Juni 2022.

Selaku produser sekaligus mentor, Judika menimpali jika lagu ciptaan sendiri dapat mencurahkan emosi yang lebih jujur dan besar harapan dapat diterima baik oleh masyarakat.

"Lagi ini dia banget dan kebetulan lagu ini juga ciptaan dia, jadi biasanya kalau lagu sendiri tuh ada 'dia' di dalam lagunya," tutur Judika.

Single Pesan Rindu Terinspirasi dari Mantan?

Foto : Dua Anak Deo

Single Pesan Rindu diakui Yan Josua berkaca dari pengalamannya yang sempat menjalani hubungan jarak jauh dengan seseorang ketika ia harus melanjutkan kuliah di Makassar. 

"Inspirasinya dari sebuah percakapan. Jadi lebih ke kesannya untuk orang LDR, lebih kuat kepercayaannya aja, saling percaya. Jadi lagu ini untuk saling mengingatkan 'aku rindu nih dengar lagu ini dong'," ucap Yan Josua.

Topik Terkait