"Ketika kasih semangat Mas @winsonreynaldi ada yang ngehate ngatain Pincang , dia ga tau saya ga level ya pincang LUMPUH 30 TAHUN NIH BOS. Tenang aja Mas Winson kami sobat cacat ada Mas @nikojuniuss juga akan selalu mendukungmu, HIDUP CACAD KARENA CACAD KAMI KAYA!!!" tulis Dani Aditya lewat caption unggahanya dilansir IntipSeleb @daniaaditya.
Seakan sudah terbiasa dengan hinaan, Dani Aditya memberikan reaksi yang santai. Bahkan dirinya membuat skakmat warganet dengan menyebut pincang tidak level.
"Berisik pincang," komentar warganet.
"Maaf ya saya lumpuh ga level pincang," timpal warganet.
Berhasil Mengundang Tawa
Dani Aditya membuktikan bahwa dirinya sudah berdamai dengan kekurangannya. Terbukti ketika mendapatkan komentar negatif bahkan diledek, dirinya bisa membalas tanpa emosi atau marah-marah.