IntipSeleb –Kabar Greysia Polii pensiun kini menjadi sorotan publik. Pasalnya Greysia Polii kerap kali membanggakan Indonesia melalui karirnya sebagai atlet bulu tangkis.
Saat di Turnamen Indonesia Masters 2022, Greysia Polii memberikan salam perpisahan. Yuk simak artikel selengkapnya berikut ini!
Greysia Polii pensiun jadi atlet
Foto : Instagram/greyspoliii
Kabar Greysia Polii pensiun ternyata menggemparkan warganet. Dalam momen Turnamen Indonesia Masters 2022 yang di selenggarakan di Istora Senayan, Jakarta, itu menjadi momen haru Greysia Polii menggantungkan raketnya.
Diketahui, Indonesia Masters 2022 merupakan turnamen bulu tangkis kategori BWF World Tour Super 500 yang diselenggarakan di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, pada 7-12 Juni 2022. Perpisahan Greysia Polii digelar sebelum laga final Infonesia Masters 2022.
Kini, Greysia Polii resmi pensiun menjadi atlet bulu tangkis. Kabar itu juga di unggahnya melalui kanal Instagram miliknya.
30 tahun Greysia Polii berkarir
Foto : Instagram/greyspoliii
Greysia Polii mengunggah video dirinya yang berkarir sudah selama 30 tahun. Dalam unggahan video di kanal Instagram miliknya itu ia mengucapkan terima kasih.
"Saya selalu percaya Tuhan menggunakan hidup saya bukan hanya untuk saya tetapi juga untuk orang-orang di sekitar saya. Sewaktu jadi atlet saya sadar bahwa badminton adalah hidupku. Tetapi hidup bukan sekedar badminton saja." Tulis Greysia Polii pada caption Instagram pribadinya.
Selain itu, Greysia Polii juga menuliskan makna hidup dalam unggahan Instagram pribadinya. Menurutnya, hidup yang baik adalah memberikan cinta dan kasih.
"Hidup memberikan yang terbaik. Terhadap apa yang yang sedang dikerjakan dan hidup memberikan CINTA KASIH terhadap satu sama lain. #GP30yearsolove" Ungkap Greysia Polii resmi pensiun menjadi atlet bulu tangkis yang telah berkiprah selama 30 tahun. Dilansir pada Senin, 13 Juni 2022.
Kabar pensiun Greysia Polii menjadi momen haru. Pasalnya sudah 30 tahun Greysia Polii bekerja keras atas karirnya.
Walaupun demikian, warganet pun ikut mendoakan kesuksesan Greysia Polii. Beberapa juga banyak yang mengucapkan terima kasih karena perjuangan Greysia Polii yang membanggakan Indonesia sampai kancah dunia. (Cy)