Foto : IntipSeleb/Yudi

IntipSeleb – Atas meninggalnya Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril, tak sedikit masyarakat Indonesia yang turut berbelasungkawa dan mengirimkan doa. Salah satunya datang dari Ibnu Jamil

Pria kelahiran 30 April 1981 tersebut turut berduka atas meninggalnya anak Ridwan Kamil tersebut. Simak selengkapnya di bawah ini. 

Masyarakat Indonesia Berada di Belakang Kang Emil

Foto : Instagram/emmerilkahn

Ibnu Jamil menjelaskan bahwa masyarakat Indonesia senantiasa peduli dengan sesama. Jika ada orang yang terkena musibah, mereka ramai-ramai menolong orang yang kesusahan. 

Tak sedikit juga yang memberikan empati atas orang yang terkena musibah. Hal ini juga terjadi pada kasus Eril. Banyak masyarakat Indonesia yang turut memberikan dukungan kepada pihak keluarga yang ditinggalkan. 

"Salah satu jiwa Indonesia pada dasarnya enggak bisa lihat orang susah. Pasti itu, tolong-menolongnya, empatinya," ungkap Ibnu Jamil ketika ditemui di Slipi, Jakarta Barat pada Senin, 13 Juni 2022.

"Begitu berita ini viral, mereka (masyarakat Indonesia) terpanggil. Semua orang ingin menunjukkan bahwa kita semua ini ada di belakang keluarga yang sedang terkena musibah tersebut," lanjut aktor sekaligus pembawa acara tersebut. 

Doa Untuk Eril, Orang Baik Akan Dapat Tempat Yang Baik

Foto : Berbagai sumber

Meskipun tak mengenal Eril, Ibnu Jamil turut berduka. Ia berdoa agar keluarga yang ditinggal dapat diberikan ketabahan. 

"Tapi apapun itu, meski saya tidak kenal almarhum, saya mengucapkan turut berduka cita. Semoga keluarga yang ditinggalkan, Pak Ridwan Kamil keluarganya diberikan kekuatan, ketabahan, keikhlasan," ujar Ibnu Jamil. 

Ridwan Kamil, tutur Ibnu Jamil, merupakan sosok yang tabah. Ibnu Jamil pun mengaku bahwa kehilangan orang yang dicintai memang hal sangat berat. 

"Memang kalo kehilangan tuh berat banget ya. Saya enggak tahu posisinya Pak Ridwan Kamil sekarang ini. Yang jelas saya liat berita, Pak Ridwan Kamil orang tua yang kuat, yang tabah, yang bisa menjadi contoh bagi kita semua," jelas Ibnu Jamil. 

"Tapi meskipun begitu, setiap orang akan beda-beda responnya ketika mendapatkan musibah seperti Pak Ridwan Kamil," lanjutnya menjelaskan. 

Suami dari Ririn Ekawati itu percaya bahwa orang baik akan mendapatkan tempat yang baik pula. Hal ini sama dengan yang terjadi pada Eril. 

"Tapi apapun itu, saya percaya orang baik akan mendapatkan tempat yang baik," pungkas Ibnu Jamil. (Cy)

Topik Terkait