Foto : Linnateguh/instagram

IntipSeleb – Sosok Mario Teguh tentu sudah tidak asing lagi di kalangan masyarakat Indonesia. Selain kehidupan pribadinya, agama yang diyakini sang motivator turut mengundang rasa penasaran.

Mario Teguh juga sempat digadang-gadang sebagai motivator dengan bayaran termahal. Bagaimana tidak, untuk satu jam acara yang dipandunya, pihak penyelenggara rumornya harus merogoh kocek hingga ratusan juta. Penasaran seperti apa kabarnya kini? Intip yuk melalui ulasan berikut.

Kabar Terbaru Mario Teguh

Foto : linnateguh/instagram

Nama Mario Teguh kian meroket sebagai motivator usai memiliki program acara yang dipandunya sendiri di salah satu televisi swasta, dan memiliki slogan khas yaitu “Salam Super.”

Mario Teguh sempat mengenyam pendidikan tingkat SMA di Arsitektur New Trier West High, Amerika Serikat. Lalu melanjutkan perguruan tingginya di Universitas Negeri Malang dengan mengambil jurusan Linguistik dan Pendidikan Bahasa Inggris.

Ia juga pernah berkuliah di Sophia University, Jepang, dan Indiana University, Amerika Serikat, lalu bergelut di bidang konsulting hingga menjadi pengusaha.

Mengeluarkan deretan judul buku dan memiliki jenjang karier yang sukses, Mario Teguh sempat digadang-gadang sebagai motivator dengan bayaran termahal di Indonesia.

Kabarnya, nominal untuk mengundang Mario Teguh sebagai motivator ada di angka Rp150 juta per jam. Namun saat berada di puncak popularitasnya, namanya terseret isu miring usai seorang pria bernama Ario Kiswinar mengaku sebagai anaknya dari istri pertamanya, Aryani Soenarto.

Sejak saat itu, Mario Teguh kerap absen dari layar kaca. Kendati begitu, hingga saat ini suami dari Linna Teguh tersebut cukup aktif membagikan video berisikan motivasi positif di kanal YouTube dan akun Instagram pribadinya.

Agama Mario Teguh

Foto : linnateguh/instagram

Mario Teguh merupakan pria yang lahir di Makassar pada 5 Maret 1956 silam dengan nama Sis Maryono Teguh. Tidak banyak yang tahu, ia memiliki darah campuran yang didapat dari kedua orang tuanya.

Diketahui, ibu Mario Teguh merupakan wanita asli Sulawesi Selatan yang memiliki keturunan Arab. Sementara itu, sang ayah adalah pria asal Jawa dengan campuran keturunan Cina.

Tentu banyak yang penasaran terkait keyakinan yang dianut Mario Teguh. Saat diundang di salah satu program televisi beberapa tahun lalu, Mario Teguh menegaskan jika dirinya adalah seorang muslim sejak lahir.

Topik Terkait