IntipSeleb – Ustaz Abdul Somad atau akrab disapa UAS akhir-akhir ini menuai kehebohan karena ditolak masuk ke Singapura. Hal tersebut langsung mengejutkan mayoritas umat Islam di Indonesia. Kabar UAS ditolak Singapura langsung menjadi perbincangan hangat.
Terlepas dari itu, sosok Ustaz Abdul Somad merupakan salah satu ulama Indonesia yang populer. Sosoknya terkenal sebagai penceramah kondang yang sering berdakwah ke berbagai penjuru Indonesia.
Baca Juga :
Tak ayal, kehidupan pribadi Ustaz Abdul Somad juga menuai sorotan, termasuk rumahnya. Lantas, bagaimana potret rumah Ustaz Abdul Somad? Yuk kita ulik satu per satu!
Foto : YouTube/CERITA UNTUNGS
1. Kepada Arie Untung, Ustaz Abdul Somad menggambarkan suasana rumahnya yang dikelilingi oleh sekolah berbasis Islam. “(ini) Rumah. Sebelah kanan, dulu kami nyebutnya sekolah Arab. Sekarang Madrasah Ibtidaiyah. Sebelah kiri, SD,” ucap UAS, dikutip dari YouTube CERITA UNTUNGS.
Foto : YouTube/CERITA UNTUNGS
2. Arie Untung berkesempatan berkunjung ke rumah UAS. Memasuki pagar besar, rumah UAS dikelilingi oleh sekolah-sekolah berbasis Islam yang memiliki ukuran lapangan sangat besar.
Foto : YouTube/CERITA UNTUNGS
3. Di pinggir lapangan, terdapat pohon-pohon kelapa yang berjejer rapi. Tak lupa, terdapat masjid di kawasan rumah Ustaz Abdul Somad.
Foto : YouTube/CERITA UNTUNGS
4. Berjalan menuju rumah Ustaz Abdul Somad, Arie Untung memperlihatkan tanah lapang yang ditumbuhi oleh beragam pohon dan tumbuhan.
Foto : YouTube/CERITA UNTUNGS
5. Rumah Ustaz Abdul Somad memiliki cat dinding warna putih. Terdapat tempat duduk yang disediakan untuk jamaah yang berkunjung.
Foto : YouTube/CERITA UNTUNGS
6. Sama seperti eksterior, penampakan rumah Ustaz Abdul Somad dari dalam juga didominasi warna putih. Di dindingnya, terdapat beberapa lukisan kaligrafi bahasa Arab.
Foto : YouTube/CERITA UNTUNGS