Makna Lagu Yang Terdalam
Sama seperti judulnya, lagu Yang Terdalam sejatinya mempunyai makna yang mendalam pula. Dalam tiap bait lagunya menyiratkan makna mengenai perasaan setia dari seseorang yang kehilangan sosok yang sangat dicintainya.
Lagu ini menyiratkan keadaan orang tersebut, yang selalu teringat tentang kisah cintanya yang dijalani selama ini bersama pasangan meskipun semua itu hanya tinggal kenangan belaka.
Pada bagian awal, lirik Yang Terdalam menggambarkan bagaimana cinta dapat membuat seseorang menjadi buta, sehingga orang tersebut rela melepaskan segala hal yang dia inginkan demi orang yang dikasihinya. Perasaan cinta yang mendalam itu membuat seseoranng melakukan apapun demi memperjuangkan cintanya.
Pada bait lirik selanjutnya, tokoh utama dalam lagu ini seolah mulai mempertanyakan perjuangan yang telah dia lakukan demi cinta. Sang tokoh utama seakan merasa pamrih karena perjuangannya tidak membuahkan hasil seperti yang diinginkan.
Lirik berlanjut ke bagian reff, yang memperlihatkan bahwa sang tokoh utama benar-benar serius memperjuangkan cintanya. Meski sempat merasa perjuangannya tak membuahkan hasil sesuai harapan, namun ia tetap tidak lelah untuk menanti.