IntipSeleb – Marcello Tahitoe akan ikut diperiksa Kepolisian Daerah Jawa Timur atas kasus investasi bodong MeMiles yang dioperasikan PT Kam and Kam. Penyanyi yang juga disapa Ello itu dijadwalkan memenuhi panggilan pada Selasa, 14 Januari 2020.
Ello diketahui merupakan salah satu anggota investasi yang beromzet Rp750 miliar itu. Kabarnya, mantan kekasih Aurelie Moeremans ini juga mendapat hadiah berupa sebuah mobil dari perusahaan tersebut.
Ello tegaskan tidak dapat endorsement dan hanya korban
Saat dihubungi awak media, manajer Ello, Petra menegaskan kalau penyanyi 36 tahun itu tidak menerima endorsement apapun. Dia hanya melakukan hal yang sama seperti member-member lainnya.
"Harus di garis bawahi, di-bold, pakai huruf capital tidak ada endorsement. Semua sama seperti member-member biasa melakukan hal yang sama dengan member-member biasa," ujar Petra, Jumat, 10 Januari 2020.
Lebih lanjut, Petra mengatakan Ello juga salah satu korban. Tapi karena namanya yang dikenal sebagai public figure, MeMiles lantas memanfaatkannya untuk menarik anggota masuk ke dalam jaringannya.
"Cuma yg membedakan adalah Ello dan artis lainnya adalah public figure. Setiap perusahaan apapun sangat senang kalau ada public figure membeli produknya. Mereka perlu exposure. Begitu pula kejadian ini perlu exposure atau certain people yang kira-kira menarik untuk di-expose," sambungnya.
Dapat reward dari investasi
Sumber foto: Instagram/@marcello_tahitoe
Saat disinggung soal jumlah dana yang telah diinvestasikan Ello, Petra enggan menjawab. Namun dia tidak menampik kabar yang mengatakan Marcello Tahitoe mendapatkan reward dari perusahaan tersebut.
"Yang dapat mobil, motor dan HP atau yang lainnya, tidak hanya Ello saja kok, Ello salah satu. Makanya saya sampaikan perusahaan apapun akan senang kalau productnya di beli, digunakan atau di pakai oleh public figure mereka dapat exposure. Intinya kita-kita korban penipuan itu," tegas Petra.
Alasan tertarik bergabung
Sumber foto: Instagram/@marcello_tahitoe
Petra menduga bisnis digital yang tengah booming menjadi alasan Ello ikut bergabung. Ini karena saat datang pada Ello, MeMiles mengaku perusahaannya bekerjasama dengan Google sehingga iklannya bisa tampil sebagai AdSense.
"Perusahaan ini ngakunya kerjasama sama Google adsense karena ada iklan-iklannya. Bisnis digital kan lg booming. Youtuber bisa dapat milyaran dalam sebulan hanya ber-5 mungkin yang kerja," lanjutnya.
"Bisnis conventional harus punya pabrik karywan 1000 baru mungkin bisa dapat omzet milyaran sebulan. Mungkin dari pertimbangan itu banyak orang yang ditipu oleh MeMiles," pungkas Petra, manajer Ello.
Baca juga: Judika Tertawa Geli Dikaitkan dengan Investasi Bodong MeMiles