Foto : Instagram/@agung_malik_happy

IntipSeleb – Sukses merilis album perdana 'Garuda Terbanglah Tinggi', kini penyanyi Agung Malik Happy kembali merilis single terbarunya berjudul 'SurgaMu Selamanya'. Hebatnya lagi di single kali ini dirinya kembali melibatkan sang anak untuk mensukseskan karyanya.

Kira-kira seperti apa perilisan lagu terbaru Agung Malik. Simak selengkapnya hanya di artikel berikut ini.

Persiapan 1 Bulan

Foto : IntipSeleb/Beno

Penyanyi Agung Malik tak henti-hentinya untuk menorehkan karya. Sukses membuat album, tak lama berlanjut merilis single baru.

Lagu berjudul 'SurgaMu Selamanya' tak kalah spesial dari karya-karya sebelumnya. Hebatnya lagi persiapan yang Agung Malik lakukan hanya dalam 1 bulan. Waktu tersebut tergolong singkat untuk membuat lagu.

Agung Malik membeberkan single terbarunya ini dipersiapkan saat bulan suci Ramadhan. Tak tanggung-tanggung, dirinya mengerjakan single 'Surgamu Selamanya' fokus pada bulan puasa tersebut. 

Bolak balik studio menjadi rutinitasnya kala itu. Apalagi kalau bukan demi menghasilkan karya terbaik Agung Malik.

"Iya alhamdulillah akhirnya rilis juga single terbaruku berjudul SurgaMu Selamanya, disini single ini aku melakukan proses pembuatannya selama 1 bulan, selama ramadhan kemaren fokus bikin single lagu ini" Ungkap Agung Malik Happy.

"Aku selalu bolak balik studio sij selama ramadhan kemaren untuk mendapatkan hasil terbaik buat karya singleku ini". Lanjut Agung Malik Happy. 

Libatkan Sang Buah Hati

Foto : IntipSeleb/Beno

Agung Malik Happy selalu berusaha memberikan sentuhan berbeda di setiap karya-karyanya. Termasuk untuk single terbarunya 'SurgaMu Selamanya'.

Kali ini dirinya kembali melibatkan youtuber bernama Rama dan Syahlya. Keduanya tak lain merupakan buah hati tercinta Agung Malik Happy.

Melibatkan sang anak untuk berkarya menjadi pengalaman sangat berharga untuk Agung Malik Happy. Kerja sama antara anak dan ayah tersebut guna menciptakan cover lagu versi animasi dari single 'SurgaMu Selamanya'.

"Proyek single kali ini sangat berarti buat ku, karena aku juga melibatkan lagi kedua buah hatiku Rama & Syahlya di dalamnya untuk membuat cover lagu animasi di single ku SurgaMu Selamanya ini". Ujar Agung Malik Happy.

" Aku sangat terharu sekali sich buah hatiku bisa melakukan itu buatku, hingga akhirnya project ini suatu hal yang berharga buatku karena bisa lebih mempererat lagi hubungan antara ayah & anak, dan semoga nanti semua masyarakat Indonesia suka dengan lagu ini serta aku bisa sukses bareng dengan buah hatiku" Tutup Agung Malik Happy.

Topik Terkait