IntipSeleb – Agnez Mo merupakan salah satu musisi Tanah Air yang berkarier di Los Angeles, Amerika Serikat. Sama halnya dengan Eric Nam, penyanyi solo asal Korea. Keduanya dipertemukan dalam program I Think You’re Dope yang ditayangkan di kanal YouTube DIVE Studios pada 8 Januari 2020.
Dalam kesempatan tersebut, Eric sebagai pemilik program banyak mencari tahu tentang latar belakang Agnez Mo. Salah satunya bagaimana pelantun lagu Diamonds itu memutuskan untuk menjadi musisi hingga perjuangannya di AS.
Baca juga: Eric Nam Pacaran Sama Chloe Moretz? Ini Jawabannya
Bahas Pernikahan Dini
Pemilik nama lengkap Agnes Monica Muljoto tersebut membahas bagaimana Pernikahan Dini merubah kariernya. Sinetron yang dibintangi bersama Syahrul Gunawan pada 2001 itu dianggap memiliki isu sosial yang penting sehingga Agnez tertarik untuk bergabung.
“Ketika aku 14 tahun aku mengambil peran kontroversial tentang remaja yang hamil di luar nikah. Kau tahu, di beberapa negara hal ini masih tabu. Hal itu terjadi 15 tahun lalu sebelum ada internet, publik masih berpikiran sempit, jadi saat aku mengambil perannya isu tersebut jadi perbincangan penting,” ungkap Agnez.
Berkat perannya di sinetron Pernikahan Dini, Agnez mendapatkan penghargaan aktris terbaik saat umurnya masih 14. Ia juga ingat bernyanyi sebagai pengisi lagu soundtrack.
“Sejak kecil aku memang nerd. Tertarik dengan topik mengenai kehidupan manusia. Saat itu ibuku masih sebagai manajerku. Kami mendiskusikan peran ini sebagai keluarga. Aku selalu senang mengambil peran menantang. Jadi masa itu adalah saat dimana aku mendalami kemampuan akting dan menantang diri sendiri. Sangat membantu karierku,” ucap penyanyi 33 tahun itu.
Baca juga: Pamer Perusahaan Miliknya, Agnez Mo Acungkan Jari Tengah
Dipuji Eric Nam
Dalam unggahan terbaru di Instagram @realericnam, penyanyi Love Die Young tersebut memuji Agnez Mo dan menyebutnya sebagai tamu istimewa.
“Sangat suka dengan episode kali ini dan juga tamuku yang gokil sungguh luar biasa @agnezmo terima kasih telah bergabung di @thedivestudios dan terbuka padaku tentang semuanya,” ucap penyanyi 31 tahun tersebut.
Diketahui, Eric Nam akan menggelar konser bertajuk ‘Before We Begin’ di Soenhana Hall, Senayan, Jakarta pada Senin, 13 Januari 2020. Penyanyi yang debut di tahun 2013 ini masuk dalam daftar 30 orang berpengaruh di bawah usia 30 tahun oleh majalah Forbes pada 2017.