“Nitip. Ke perusahaan travel saya juga mereka melakukan hal yang sama. Lebih parahnya, mereka ngeDM (Direct Message) dengan bahasa yang menurut saya.. yah kalau mau minta sponsor ya harusnya bisa lebih baik lagi. Terlebih di bio kami ada alamat email. Sampe gak saya bales itu DM. Speechless,” tulis akun @iyiswirds.
Tanggapan Atta Halilintar
Sumber foto: instagram/@winsonreynaldi
Mendengar nama Atta sedang ramai di perbincangkan oleh publik, salah satu Youtuber yang bernama Winson Reynaldi itu pun kemudian mengonfirmasi kejadian yang sebenarnya. Ia bertanya langsung pada Atta mengenai permintaan kerja sama dengan beberapa agen travel.
“Sampai sekarang kita biaya sendiri. Tiket pesawat sendiri hotel sendiri. Kalau memang ada tim keluarga saya salah ngajak kerja sama dengan brand salahkah? Mau kerja sama ayok kalau tidak ya tidak apa-apa. Mungkin anda lebih pintar dan lebih baik dari saya dan keluarga,” ujar Atta Halilintar membalas pesan Winson.