Foto : Instagram/mariafebe13

Lambat laun, Maria Febe memberanikan diri untuk bertanya-tanya soal Islam ke teman-temannya yang Muslim. Hingga akhirnya, Maria memutuskan pindah agama Islam dan menjadi mualaf.

Pada tahun 2013 silam, Maria Febe mengikrarkan keislamannya di depan seorang ustaz di Jakarta. Resmi jadi mualaf, Maria mengaku sangat senang. Namun, kesenangan tersebut sempat terhalang restu orang tua.

Orang tua Maria Febe sempat tidak menerima keputusan anaknya menjadi mualaf. Beruntungnya, pertentangan tersebut tidak bertahan lama. Hubungannya dengan orang tua berangsur membaik.

“Awalnya tidak boleh sama orang tua (jadi mualaf), sempat bentrok karena mereka tidak terima saya jadi muslim. Tapi sekarang semuanya lancar-lancar saja, apalagi setelah menikah,” ucap Maria Febe.

Postingan Maria Febe Tuai Sorotan

Foto : Instagram/mariafebe13

Menjadi mualaf, Maria Febe memutuskan untuk hijrah dan memakai hijab. Namun yang jadi perhatian ialah sejumlah postingan Maria Febe di Instagram pribadinya @mariafebe13. Maria selalu mengawali postingannya dengan hastag Masyaallah.

Topik Terkait