IntipSeleb – Ari Lesmana vokalis dari band Fourtwnty mendapatkan banyak pujian setelah melantunkan azan di kanal YouTube VINDES. Banyak yang tidak menyangka jika suara azan yang dilantunkan oleh Ari terasa sangat merdu.
Memang Ari Lesmana memiliki suara yang khas saat membawakan lagu-lagu miliknya di Fourtwnty. Seperti apa azan yang dilantunkan Ari Lesmana? Yuk kita simak artikelnya.
Acara Sahur Nih Yee
Vincent Rompies dan Desta membuat acara sahurnya sendiri di kanal YouTube mereka VINDES. Tidak hanya berdua ada juga Om Leo dan Indra Frimawan yang ikut menemani kedua sahabat itu.
Dalam konten YouTube itu, Vincent dan Desta juga mempersiapkan berbagai acara. Acara itu hanya tayang di kanal YouTube setiap pukul 03.00 WIB.
Selain acara, publik dikejutkan setelah Azan Subuh akan berkumandang. Sebab, Ari Lesmana yang merupakan vokalis Fourtwnty lah yang menjadi muazin.
Dapat banyak Pujian
Ari Lesmana melantunkan Azan Subuh dengan sangat merdu. Hal itu lah yang membuat publik memujinya. Dengan penampilan yang biasa diperlihatkan Ari Lesmana tentunya tidak adanya yang menyangka dengan lantunan azan itu.
Tidak hanya dipuji, Ari Lesmana juga menjadi trending topik Twitter setelah banyak pengguna yang langsung membicarakannya di media sosial itu.
"Kalau yang adzan Ari Lesmana gini di daerahnya, mungkin kemarin2 yang mempermasalahkan toa masjid gak rame," tulis netizen.
"Sumpah merinding bgt, yang jadi muadzin nya ari lesmana. Keren. Rispek juga buat @vindestwitt yg udh ngadain acara sahur nih yee & bukber nih yee. Mantappp," tulis netizen.
"Vindes jenius banget sih emang. Keren banget. Apalagi ide Ari Lesmana adzan, penutup yg bikin makin terhibur," tulis netizen.
"Keren bget konsep acara sahurnya vindes, salutt sih mana kepikiran aj lgii yg adzan ari lesmana,, ni jangan2 besok akan ada tadarus Al-Qur'an bersama pamungkas hhayyy," tulis netizen soal Ari Lesmana.
Vincent Rompies dan Desta memang terus mengembangkan kanal YouTube miliknya dengan berbagai macam konten. Keduanya juga telah memiliki cukup banyak karyawan untuk mengurus YouTube VINDES.