Foto : IntipSeleb/Agnes

IntipSeleb – HUT ANTV ke-29 diketahui akan dilaksanakan pada Sabtu, 26 Maret 2022 mendatang. Perayaan ulang tahun tersebut akan dimeriahkan oleh beberapa artis India dan juga selebriti papan atas, salah satunya adalah Kekeyi

Tak main-main, Kekeyi dikabarkan akan memberikan penampilannya dengan berjoget di atas panggung. Seperti apa pernyataannya? Simak selengkapnya di bawah ini.

Kekeyi Bakal Tampil di HUT ANTV ke-29

Foto : IntipSeleb/Agnes

Perayaan ulang tahun ANTV ke-29 akan menjadi acara yang megah dan membuat penasaran publik. Rencananya, puncak perayaan HUT ke-29 ANTV digelar Sabtu 26 Maret 2022 di kawasan Ancol, Jakarta Utara. Acara itu akan disiarkan secara langsung di ANTV mulai jam 18.00 WIB.

HUT ANTV ke-29 ini dimeriahkan oleh beberapa artis India, musisi Indonesia dan juga selebriti papan atas. Salah satunya Kekeyi. Publik figur ikonik ini diketahui bakal tampil memeriahkan perayaan ulang tahun ANTV ke-29. Ia mengaku sudah mempersiapkan sebuah penampilan berjoget dan tak sabar untuk menunjukkannya kepada semua penggemar. 

“Semangat banget, pokoknya semangat, aku gak sabar banget sih, yang aku siapin adalah ya kesehatan yang terutama terus semangat yang membara, aku mau joget-joget gitu loh, ngedance gitu,” ucap Kekeyi saat presscon menyambut ulang tahun ANTV ke-29 pada Kamis, 24 Maret 2022.

Kekeyi bahkan beberapa kali menunjukan sedikit gerakan jogetannya nanti dan menggerakan kedua tangannya dengan pose menggemaskan. “joget-joget kaya gini aja,” sambung Kekeyi.

Di Balik Konsep Indonesia Bangkit

Foto : IntipSeleb/ Wahyu Firmansyah

Perayaan ulang tahun HUT ANTV ke-29 mengusung tema “Indonesia Bangkit”. Tema ini dibuat dengan harapan agar negara Indonesia bisa bangkit dari keterpurukan selama masa pandemi COVID-19 ini. 

Ahmad Zulfikar selaku Presiden Direktur ANTV mengatakan akan mengikutsertakan para Marinir, TNI, Satpol PP, dan Pemadam Kebakaran untuk menjadi bagian dalam perayaan ulang tahun tersebut sebab mereka merupakan garda terdepan di masa pandemi COVID-19 ini.

“Temanya adalah Indonesia Bangkit, kenapa Indonesia bangkit karena doa kami harapan kami bahwa negeri ini segera bisa bangkit dari keterpurukan selama dua tahun pandemi COVID-19. sehingga memang ini bentuk harapan dan doa dan juga bentuk apresiasi kami pada garda terdepan antara lain sudah kami tampilkan Tribute to Nakes. apresiasi kami pada kontribusi mereka yang tidak mengenal takut memproteksi kita semua dalam menghadapi COVID-19 ini,” kata Ahmad Zulfikar selaku Presiden Direktur ANTV.

“Kita juga menyertakan anggota marinir, satpol pp dan dari damkar karena mereka garda terdepan selama COVID-19 ini menjaga agar masyarakat tetap aman,” sambungnya.

Jangan lupa Saksikan HUT ANTV yang ke-29. Sabtu, 26 Maret 2022 pukul 18.00 Wib di Ecopark Ancol, Jakarta. (bbi)

Topik Terkait